Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Konser 50 Tahun God Bless di Istora Senayan 10 November Nanti untuk Semua Kalangan Usia

Kolaborasi penuh energi antara ciri khas musik rock klasik God Bless dan orkestra megah pimpinan Tohpati akan membawa pengalaman musikal menakjubkan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Konser 50 Tahun God Bless di Istora Senayan 10 November Nanti untuk Semua Kalangan Usia
Tribunnews.com/ Fauzi Nur Alamsyah
Grup band God Bless saat jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023). 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - God Bless menggelar konser dalam rangka perayaan 50 tahun perjalanan mereka di blantika musik Indonesia.

Konser tersebut rencananya digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 10 November 2623.

Kali ini konser Ahmad Albar dkk bakal berbeda dengan melibatkan "Tohpati Orchestra”.

Hendra Lie produser God Bless, mengatakan bahwa konser God Bless ini diperuntukkan bagi semua kalangan usia.

“God Bless saya kenal sejak awal 1970-an. Mereka adalah rockers bagi anak semua bangsa, bukan hanya bagi Indonesia saja," papar Hendra Lie produser God Bless khusus kepada Tribunnews.com Kamis ini (26/10/2023).

Baca juga: Eksis 50 Tahun Berkarya, Basis Donny Fattah Sebut Dunia Tidak Punya Band Seperti God Bless

Alunan suara dan sajian lagu-lagi dari God Bless menurutnya, "Patut jadi salah satu portal musik Indonesia khususnya Rock yang diperuntukkan bagi semua kalangan usia. Prestasinya memang luar biasa selama 50 tahun terakhir ini."

Pengalaman puluhan tahun di bidangnya itu sudah tak perlu diragukan lagi.

Berita Rekomendasi

"Oleh karena itu 10 November mendatang bagi masyarakat Indonesia yang mau datang pada konsernya ya pasti sangat direkomendasikan dan pasti menarik sekali sajiannya," lanjut Hendra Lie lagi, yang membangun Mata Elang International Stadium (MEIS) di Ancol Jakarta Utara.

Kolaborasi penuh energi antara ciri khas musik rock klasik God Bless dan orkestra megah yang dipimpin oleh musisi berbakat, Tohpati, akan membawa pengalaman musikal yang menakjubkan, tambahnya lagi.

Dalam konser yang bertabur bintang ini, para penonton akan dapat menikmati penampilan dari sejumlah musisi terkenal Indonesia, termasuk Padi Reborn sebagai band pembuka. Selain itu, rock diva Anggun, Nicky Astria, Kaka Slank, Kotak Band, dan gitaris Eet Sjahranie juga akan turut menyemarakkan panggung dengan kolaborasi istimewa.

Achmad Albar (vokal), Ian Antono (gitar), Donny Fattah (bass), Abadi Soesman (keyboard), dan Fajar Satritama (drum), menunjukkan antusiasme mereka untuk memberikan penampilan terbaik dalam konser ini.

Mereka membagikan perasaan nostalgia dan antusiasme yang sama seperti saat pertama kali tampil di Taman Ismail Marzuki pada 5 Mei 1973, yang akan dihidupkan kembali dalam momen perayaan usia emas mereka (perayaan ke-50 tahun).

Ian Antono menegaskan persiapan dan pemikiran matang yang dilakukan God Bless untuk memastikan bahwa konser ini akan menjadi sebuah karya seni yang merefleksikan perjalanan panjang mereka dalam industri musik Indonesia.

Selain menonjolkan aspek musikalitas, “God Bless 50 Tahun Konser Emas with Tohpati Orchestra” juga akan menawarkan pengalaman visual yang spektakuler melalui tata panggung, tata visual, dan tata cahaya yang diharapkan dapat memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi penonton.

Penyelenggaraan konser ini dikoordinasikan oleh Northstar Entertainment, dengan dukungan dari Megaplex Communications. Konser ini dipandang sebagai warisan bersejarah bagi dunia musik Indonesia, khususnya dalam genre musik rock.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas