Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tak Instan Meniti Karir Bermusik, Delia Septianti Akui Perceraian Momen Terburuk

Penyanyi Delia Septianti jadi salah satu artis yang terus bertahan menjaga eksistensinya di panggung hiburan.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tak Instan Meniti Karir Bermusik, Delia Septianti Akui Perceraian Momen Terburuk
wartakotalive.com/Arie Puji W
Delia Septianti ketika ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Delia Septianti jadi salah satu artis yang terus bertahan menjaga eksistensinya di panggung hiburan.

Delia Septianti mengatakan kalau pencapaian kariernya saat ini, dilakukannya tidak dengan langkah yang instan.

Baca juga: Delia Septianti Putus dari Kekasihnya, Ungkap Ada Ketakutan: Membuat Aku Jadi Lebih Hati-hati

Banyak proses kehidupan yang ia lalui selama di panggung hiburan.

"Aduh kalau sekarang tuh jadi artis lebih gampang ya dibanding zaman dulu. Kalau zaman aku tuh merasakan banget dari nol banget," kata Delia Septianti ketika ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023).

Delia menyebut ia sudah berkarier sejak masih berusia enam tahun menjadi penyanyi cilik.

Sejak itu, ia terus berkarya menyanyikan lagu-lagu ciptaan sang ayah, Mamo Agil adalah personel grup musik Usman Bersaudara.

Baca juga: Buat Modal Nikah, Delia Septianti dan Sang Kekasih Fokus Bisnis Jual Sapi 

Sejak kecil, Delia mengaku didik oleh sang ayah untuk menjadi penyanyi, dengan mengulang proses rekaman agar mendapatkan hasil yang sempurna.

Berita Rekomendasi

"Gua rekaman ulang terus dan dari nol banget, dibagar 50 ribu, 75 ribu. Kemana mana manggung naik mobil atau keluar kota naik bis. Pengalaman itu zaman remaja sama Indra Bekti, Luna Maya, dan semua bareng bareng di model majalah," ucap wanita berusia 38 tahun tersebut.

Lewat perjuangannya ketika remaja, vokalis band Ecoutez itu merasa berdampak pada mentalnya yang jarang drop disaat diterpa masalah.

"Mungkin banyak yg ngomong mentalnya beda. Ya bukan aku anggap artis yang sekarang terkenalnya instan mentalnya gimana, engga. Cuma kita yang merasakan dari nol bisa menghargai kita berkarier harus ada karyanya," jelasnya.

"Ya meski kalau sekarang harus ada sensasi. Boleh sensasi tapi tidak melupakan karya," tambahnya.

Meski terus berjuang, Delia menganggap perceraian dengan Taufan Putra Unggul adalah hal terberat yang membuat psikis dan kariernya begitu terpuruk.

"Kondisi terpuruk banyak, disaat pergantian hijrah ketika berhijab butuh proses. Dari single, nikah, dan bercerai itu jadi suatu duka didalam hidupku," ungkapnya.

Namun, Delia Septiani merasa beruntung karena berkat mentalnya yang sudah teruji, membuatnya bisa bangkit dan kembali berkarya di dunia keartisan.

"Jadi ya sempat jatuh bangun tapi semua bisa dilewati," ujar Delia Septianti. (ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas