Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pihak Regi Nazlah Bantah Tuduhan Afifah Riyad soal Pukul Duluan, Bawa Saksi hingga Bukti Foto

Pihak Regi Nazlah datang ke Polda Metro Jaya dan menyatakan bahwa Regi mendapatkan pukulan terlebih dahulu dari Afifah Riyad.

Penulis: Rifqah
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Pihak Regi Nazlah Bantah Tuduhan Afifah Riyad soal Pukul Duluan, Bawa Saksi hingga Bukti Foto
Kolase Tribunnews
Sambil menahan tangis, Regi Nazlah menyebut perkelahiannya dengan Afifah Riyad membuat dirinya dipecat dari pekerjaan - Pihak Regi Nazlah datang ke Polda Metro Jaya dan menyatakan bahwa Regi mendapatkan pukulan terlebih dahulu dari Afifah Riyad. 

TRIBUNNEWS.COM - Selebgram Afifah Riyad melaporkan konten kreator Regi Nazlah ke polisi buntut kasus penganiayaan yang dialaminya.

Namun pihak Regi Nazlah menyatakan bahwa Regi pernyataan Afifah Riyad tidak benar.

Pihak Regi Nazlah menyebut Afifah Riyad yang memulai pertikaian lebih dulu.

Hal tersebut disampaikan oleh kuasa hukum Regi, Bertua Hutapea ketika menyambangi Polda Metro Jaya hari ini, Senin (30/10/2023).

Mereka juga mengajak saksi yang ada di tempat kejadian, beserta bukti-bukti terkait laporan penganiayaan tersebut.

"Hari ini kita datang sekaligus saksi yang ada di tempat kejadian dan kita membawa bukti-bukti bahwa Regina yang pertama kali dipukul oleh pelapor pada saat itu," ungkap Bertua, dikutip dari YouTube Insert Investigasi, Senin.

Pihak Regi menunjukkan barang bukti sepatu yang digunakan Afifah untuk memukul Regi kala itu.

Berita Rekomendasi

Selain sepatu, pihak Regi juga membawa bukti foto-foto terkait penganiayaan yang dialami kliennya.

Bantah merasa tersindir, Rega Nazlah sebut keluarga Afifah Riyad spill nama akun Instagramnya, akui kini karir hancur - Pihak Regi Nazlah datang ke Polda Metro Jaya dan menyatakan bahwa Regi mendapatkan pukulan terlebih dahulu dari Afifah Riyad.
Bantah merasa tersindir, Rega Nazlah sebut keluarga Afifah Riyad spill nama akun Instagramnya, akui kini karir hancur - Pihak Regi Nazlah datang ke Polda Metro Jaya dan menyatakan bahwa Regi mendapatkan pukulan terlebih dahulu dari Afifah Riyad. (Kolase tribunnews)

Baca juga: Tuding Afifah Riyad Tukang Drama, Regi Nazlah Klaim Punya Fakta yang Bisa Dibuktikan Secara Hukum

Dijelaskan Bertua, Regi yang mendapatkan pukulan pertama kalinya dari Afifah.

Bahkan sebelum kejadian tersebut Regi mengaku mendapatkan kekerasan secara verbal.

"Karena sebenarnya menurut Regina, ada kekerasan verbal sebelumnya, kata-kata yang bersifat emosional," terang Bertua.

Menurut Bertua, tak mungkin seseorang menjadi emosi jika sebelumnya tidak ada yang memancing emosionalnya terlebih dahulu.

"Seseorang nggak mungkin langsung pukul-pukulan ya kalau tidak terpancing oleh emosional, semua orang kalau dikasari mungkin akan melakukan pembelaan diri ya," katanya.

"Jadi, nggak mungkin satu orang diam, satu orang dicakar-cakar, karena menurut keterangan klien kami (Regina), sebelumnya mereka juga sudah dinsir-sindiran di TikTok," pungkas Bertua.

Sementara itu, Afifah membantah bahwa dirinya melayangkan pukulan terlebih dahulu kepada Regi.

"Saya nggak pernah mukul ataupun nonjok pihak terlapor," ucap Afifah, Sabtu (28/10/2023).

Apa yang dilakukan Afifah pada saat kejadian, dikatakannya hanya sebagai upaya pembelaan diri atas serangan yang terjadi pada dirinya.

Kronologi Penganiayaan Versi Regi

Kuasa hukum Regi Nazlah, Markus Nababan ingin publik mengetahui jika kliennya juga termasuk korban dari perkelahian dengan Afifah Riyad - Pihak Regi Nazlah datang ke Polda Metro Jaya dan menyatakan bahwa Regi mendapatkan pukulan terlebih dahulu dari Afifah Riyad.
Pihak Regi Nazlah datang ke Polda Metro Jaya dan menyatakan bahwa Regi mendapatkan pukulan terlebih dahulu dari Afifah Riyad. (YouTube Was Was)

Dalam masalah ini, Regi membeberkan awal mula kronologi dugaan penganiayaan ini.

Regi membenarkan, bahwa awalnya, ia dan Afifah terlibat cekcok di media sosial TikTok hingga akhirnya bertemu untuk menyelesaikan.

"Jadi awal mula kita udah cekcok di TikTok. Sampai kita beralih ke WhatsApp ,akhirnya kita bertemu untuk klarifikasi," kata Regi Nazlah di Kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (26/10/2023).

Dalam pertemuan itu, Regi memastikan hanya ingin berdamai dan membawa kertas bermaterai agar tidak lagi terjadi konflik antar keduanya.

"Saya tegaskan untuk klarifikasi sampai saya membawa bukti bukti dan membawa kertas berisikan materai, dimana saya berniat kita jangan koar-koar lagi ya di medsos karena saya tidak punya massa. Saya kerja, saya nggak mau terganggu oleh itu," ujar Regi.

Baca juga: Tak Terima Afifah Riyad Dianiaya hingga Babak Belur, sang Adik Berharap Regi Nazlah Dipenjara

Saat itu, dijelas Regi, Afifah terkejut dengan barang yang dibawa Regi.

Namun, Regi sendiri juga tak menjelaskan bukti-bukti yang ia bawa saat bertemu Afifah itu.

Lalu, terjadilah adu jotos antara Regi dan Afifah.

"Ketika sampai, saya menunjukkan bukti-bukti saya, mungkin dia kaget. Karena ada satu konten yang sudah dihapus oleh dia, tapi saya punya."

"Begitu cekcok sama beliau, beliau langsung memukul saya di situ," urai Regi.

Diketahui sebelumnya, kasus penganiayaan ini viral setelah Afifah mengunggah foto di Instagam dengan wajah lebam pada Senin (23/10/2023).

Dalam postingan tersebut, ia bercerita mengenai penganiayaan, tetapi tidak menjelaskan siapa terduga pelakunya.

Kemudian, nama Regi Nazlah muncul, ia adalah mantan kekasih suami Afifah, yakni Derry Fransakti.

Dari situ, Regi kemufian membantah bahwa ia adalah pelaku penganiayaan tersebut.

(Tribunnews.com/Rifqah/Enggar/Fauzi)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas