Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rilis Lagu Pakai Bahasa Jawa, Siti Badriah Takut Dibandingkan Penyanyi Lain

Siti Badriah baru saja merilis lagu berbahasa Jawa, berjudul Cocote Tolong Dikondisikan.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Rilis Lagu Pakai Bahasa Jawa, Siti Badriah Takut Dibandingkan Penyanyi Lain
Tribunnews.com/ Alivio
Penyanyi dangdut Siti Badriah saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTASiti Badriah baru saja merilis lagu berbahasa Jawa, berjudul Cocote Tolong Dikondisikan.

Sekaligus juga merupakan lagu pertamanya yang memakai bahasa Jawa. 

Baca juga: Siti Badriah Bebaskan Cita-cita Sang Anak, Tak Harus Ikuti Jejaknya Sebagai Artis

Wanita yang akrab disapa Sibad ini mengatakan, dalam lagu Cocote, dirinya juga ngerap dan nyinden.

"Ini (sinden dan rap dalam Bahasa Jawa) pertama kali dan kalau kesulitan ya pasti sulit karena aku nggak pernah nyanyi lagu Bahasa Jawa sama sekali, di sini aku ngerap pakai Bahasa Jawa," kata Siti Badriah ditemui di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (1/11/2023).

Selain kesulitan, istri Krisjiana Baharudin ini pun mengaku khawatir lagu bahasa Jawanya dibandingkan penyanyi lain.

Baca juga: Sempat Ngamuk di Instagram, Siti Badriah Klarifikasi

Apalagi, Sibad tergolong baru dengan lagu bahasa Jawa ini.

BERITA REKOMENDASI

"Takut lah," ujar Siti Badriah sembari tertawa.

Kendati demikian, Siti Badriah berusaha menganggap hal itu biasa saja.

Siti Badriah ditemui usai perilisan lagu berjudul Cocote Tolong Dikondisikan di Mal Bassura, Jatinegara
Siti Badriah ditemui usai perilisan lagu berjudul Cocote Tolong Dikondisikan di Mal Bassura, Jatinegara (Tribunnews.com/ Alivio)

Menurutnya, setiap penyanyi memiliki karakteristik tersendiri.

"Ya biasa aja sih, karena kan semua penyanyi ada ciri khasnya masing-masing. Mungkin aku bawain lagu Jawa ini memang sesuai dengan kapasitas," jelas Siti Badriah.

"Kalau misalnya aku dibanding sama penyanyi-penyanyi lagu Jawa lainnya nggak papa, kan semuanya sudah punya ciri khas masing-masing, punya fans sendiri-sendiri, ya audah aku menjadi diri aku sendiri," lanjutnya.


Adapun lagu Cocote Tolong Dikondisikan sudah dapat didengar di semua platform streaming musik.

Serta video musik-nya dapat dilihat di kanal YouTube Nagaswara Official.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas