Tio Pakusadewo Ungkap Jasa Baim Wong Bebaskan Dirinya dari Narkoba hingga Dianggap Guru Spiritual
Aktor senior Tio Pakusadewo mengungkapkan jasa Baum Wong untuk membantunya terlepas dari narkoba.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor senior Tio Pakusadewo mengungkapkan jasa Baum Wong untuk membantunya terlepas dari narkoba.
Rumah Baim Wong bahkan sempat menjadi tempat tinggalnya selama tiga bulan untuk bisa menjadi pribadi yang lebih baik.
Baca juga: Tio Pakusadewo Akui Lancar Bacaan Ngaji saat di Penjara, Ungkap Sosok yang Mengajari
"Saya tinggal di rumah Baim tiga bulan," kata Tio Pakusadewo saat ditemui di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (8/10/2023).
Tidak hanya itu Baim dianggap menjadi salah satu guru spiritual yang dapat membuatnya bisa melepas hal negatif dalam diri.
Dia (Baim Wong) guru agama saya. Mengajarkan saya tanpa berucap," ujar Tio Pakusadewo.
Baca juga: Bisnis Anak Pejabat di Lapas, Kepala Rutan Cipinang Tuding Informasi Tio Pakusadewo Menyesatkan
Banyak pelajaran baik didapat oleh Tio Pakusadewo melalui agama, kemudian pemeran film horor Lantai 4 ini mengatakan suami dari Paula Verhoeven pernah memberangkatkannya umrah.
"Salat, ngaji, puasa, saya pernah diumrahin sama dia," tutur Tio Pakusadewo.
Dengan demikian Tio Pakusadewo beruntung bisa menemukan orang yang tepat untuk terbebas dari ketergantungan narkoba.
"Banyak lah hal-hal baik dari Baim yang dikasih kepada saya, sampai hari ini saya bisa terbebas dari narkoba, sudah tiga tahun, Alhamdulillah," imbuhnya.
Terbaru Tio Pakusadewo diajak untuk bermain dalam film garapan sutradara Baim Wong yang berjudul Lembayung. Kesempatan ini dirasa tepat melihat perkembangan ayah dua anak tersebut.
"Saya pengin jadi saksi ketika Baim didapuk sebagai sutradara, bangga sama dia, anak gue itu, kesayangan," tandas Tio Pakusadewo.