Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Yayu Unru Dirawat di ICU, Istri Ungkap Kondisi sang Aktor: Masih dalam Masa Pemulihan

Istri Yayu Unru, Nita, mengunggah potret hitam putih ruang ICU tempat Yayu Unru dirawat. Nita Unru kabarkan kondisi sang aktor.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Yayu Unru Dirawat di ICU, Istri Ungkap Kondisi sang Aktor: Masih dalam Masa Pemulihan
Kolase Tribunnews
Istri Yayu Unru, Nita, mengunggah potret hitam putih ruang ICU tempat Yayu Unru dirawat. Nita Unru kabarkan kondisi sang aktor. 

"Kami semua terus mendoakan kiranya Tuhan berikan kesembuhan cepat dan kesehatan bagi Papamu. Get well soon Mas," tulis warganet.

"Aa salam buat papa yayu ya,.segera pulih dan berktifitas normal lagi," ucap lainnya.

"Cepat sehat kembali mas @yayuunru tetep berdoa buat kesembuhan bapak ya @fatihunru," doa warganet lain.

"Sehat sehat buat bapak @yayuunru doakan terus dalam sholat @fatihunru," komentar lainnya.

Unggahan terakhir Fatih Unru bajir doa untuk sang ayah.
Unggahan terakhir Fatih Unru bajir doa untuk sang ayah.

Baca juga: Christine Hakim dan Yayu Unru Muncul Saat Jakarta Jadi Sumber Kiamat Zombie di The Last of Us

Profil Singkat Yayu Unru

Yayu Unru lahir di Makassar, 4 Juni 1962.

Dikutip dari stekom.ac.id, Yayu Unru dikenal sebagai pemeran dan pelatih akting Indonesia.

Selain itu, pemilik nama lengkap Andi Wahyuddin Unru tersebut juga merupakan pemain pantomim senior.

Berita Rekomendasi

Dikutip dari festivalfilm, Yayu Unru adalah murid dari Sena A Utoyo dan Didi Petet.

Selain Christine Hakim, aktor senior Indonesia, Yayu Unru juga muncul menunjukkan aktingya di episode 2 The Last Of Us.
Selain Christine Hakim, aktor senior Indonesia, Yayu Unru juga muncul menunjukkan aktingya di episode 2 The Last Of Us. (Tangkapan Layar HBO)

Diketahui, Yayu Unru pernah berkolaborasi dengan beberapa seniman besar, baik dalam negeri maupun luar negeri.

Di antaranya Roland Ganamet, Elizabeth Ceki, Milan Sladek, dan Sardono W. Kusumo.

Kini, Yayu Unru aktif di kelompok pertunjukan Sena Didi Mime sebagai sutradara dan Classroom merupakan karya terbarunya.

Baca juga: Tak Hanya Christine Hakim, Aktor Yayu Unru Juga Muncul di Serial The Last Of Us, Simak Perannya

Kembali dikutip dari stekom.ac.id, Yayu Unru menikah dengan Nita Unru pada 23 Februari 1998.

Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua anak perempuan, yakni Nazalna Zania Andi Unru dan Widja Malaika Andi Unru.

Selain itu juga memiliki satu anak laki-laki Andi Bumi Fatih Unru yang merupakan aktor dan komedian Indonesia.

(Tribunnews.com/Dipta/Katarina Retri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas