Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nana Mirdad Ceritakan Penemuan Bayi di Dekat Rumahnya: Dia Selamat dan Diberi Nama Bella

Artis Nana Mirdad cerita tentang penemuan bayi di dekat rumahnya, bayi itu diberi nama "Bella" oleh Tika, ART Nana Mirdad yang menemukannya.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Nana Mirdad Ceritakan Penemuan Bayi di Dekat Rumahnya: Dia Selamat dan Diberi Nama Bella
Istimewa
Asisten Rumah Tangga artis Nana Mirdad menemukan bayi di semak-semak dekat rumah Nana Mirdad di Bali dalam kondisi tali pusar masih menempel, Sabtu (20/1/2024). Setelah mendapat penanganan di RSUD Bali Mandara, bersyukur bayi tersebut bisa diselamatkan dan diberi nama Bella. 

"Kalau ada masalah apapun yang terkait kekerasan, termasuk penelantaran agar mengomunikasikan baik langsung ke Dinsos P3A (UPTD Pelayanan PPA), atau langsung di SAPA 129. Kerahasiaan identitas terjamin masalah akan terfasilitasi untuk diselesaikan dengan baik," ujarnya.

Bayi itu kemudian diberi nama "Bella" oleh Tika, ART Nana Mirdad yang menemukannya.

"Terima kasih banyak untuk semua doa dan perhatiannya untuk BELLA, begitu bayi kecil itu diberi nama oleh Tika, penemunya." tulis Nana Mirdad.

Baca juga: Viral Video Seorang Ibu Melahirkan Bayi di Musala, sang Anak Ditinggalkan Tanpa Sehelai Kain

Nana Mirdad Beri Pesan Menohok Khususnya untuk Para Ibu

Terkait penemuan bayi di semak-semak dekat rumahnya, melalui akun Instagram pribadinya, Nana Mirdad beri pesan penting khusunya untuk para Ibu di luar sana.

Nana menegaskan, bahwa 'masih ada jalan lain' bagi masyarakat khususnya wanita-wanita yang sedang mengandung, jika tidak menginginkan bayi yang ada di kandungannya.

"Cari bantuan, jangan pernah diam saja dan memilih jalan pintas untuk membuang anak yang kalian lahirkan dari rahim kalian untuk mati di pinggir jalan." tulis Nana.

"Banyak faktor kenapa seorang wanita mungkin enggak menginginkan anak di dalam kandungan mereka, saya enggak berbicara disini untuk menghakimi keinginan mereka. Tapi jelas cara yang dipilih untuk mengakhiri nyawa bayi ini KEJAM. Dan sampai kapanpun hal ini ngga bisa dibenarkan." tambahnya.

Berita Rekomendasi

Perlu diketahui, ini sudah kedua kalinya Nana Mirdad nememukan bayi yang dibuang oleh orang tuanya.

Namun saat itu, kondisi bayi yang ditemukan Nana sudah tidak bisa tertolong.

"Dan tragisnya, ini berarti sudah kedua kalinya saya menyaksikan bayi yang dibuang begitu saja oleh orang tuanya. Sayangnya yang pertama sudah nyaris tak berbentuk dan sudah rata dengan tanah."

Nana mengatakan bahwa ini bukanlah aksi heroik, namun ini memanglah hal wajar yang seharusnya dilakukan sebagai manusia.

"Ini bukan aksi heroik. Inilah hal yang harusnya kita lakukan sebagai manusia biasa."

"Jika menolong bayi yang terlantar adalah aksi heroik maka dunia kita benar2 sudah terbolak balik." tulisnya.

(Tribunnews.com/Latifah/M Alivio Mubarak Junior)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas