Aruma Deg-degan EP Perdananya 'Bertumbuh' Siap Dirilis
Aruma akhirnya bisa merilis sebuah mini album alias EP perdananya selama berkarir di dunia musik.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aruma akhirnya bisa merilis sebuah mini album alias EP perdananya selama berkarir di dunia musik.
Ia tak bisa memungkiri bahwa ada rasa deg-degan ketika EP perdananya itu siap diluncurkan bersama deretan lagu andalannya.
Aruma merasa EP yang bertajuk 'Bertumbuh' benar-benar membawa definisi pertumbuhan dirinya di industri musik.
“Jelas, aku deg-degan, tapi juga senang. EP ini merupakan langkah besar pertama dalam proses aku bertumbuh menjadi musisi," ucap Aruma di kawasan Cilandak Jakarta Selatan, Rabu (21/2/2024).
"Bertumbuh itu sebenarnya sebuah ungkapan yang sangat personal buat aku dan terinspirasi dari proses bertumbuhnya sebuah bunga. Mulai dari bibit kecil hingga besar dan berharap bisa mekar dengan baik jika kita terus merawatnya," jelas Aruma.
Aruma merasa apa yang dirasakan dalam bermusik sama seperti definisi sebuah bunga yang tumbuh, dan bisa dinikmati keindahannya.
"Begitu juga yang aku rasakan untuk EP pertamaku ini. Apa yang sudah aku capai hingga sekarang merupakan proses aku bertumbuh," ungkap Aruma.
"Mulai dari bergabung dengan label, merilis single perdana, belajar banyak hal di dunia musik, hingga pada akhirnya merilis EP ini," terusnya.
Baca juga: Personel More On Mumbles Cerita Support Raim Laode di Lagu Good For You
Bersama dengan Sony Music Entertainment Indonesia, Aruma akan menghadirkan lima lagu di Bertumbuh, yaitu tiga lagu lama seperti “Muak”, “Ekspektasi”, dan “Hilang Kendali” serta dua lagu baru “Rindu Berjatuhan” dan “Tunggulah Sebentar”.
"Semoga saja perilisan mini album ini bisa menjadi awal yang baik bagi perjalanan musikku di masa yang akan datang. Dan, aku berharap, bisa mempromosikan lagu-lagu di EP ini ke berbagai kota," tutur Aruma.
EP perdana Aruma, Bertumbuh, bisa didengarkan di platform streaming digital mulai 23 Februari 2024.