Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sembuh dari Penyakit, Kartika Putri Minta Warganet Tak Percayai Tahayul: Kalau Komentar Pakai Ilmu

Kartika Putri sayangkan warganet yang masih percaya akan tahayul kala dirinya idap penyakit langka. Minta untuk menggunakan ilmu saat berkomentar.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Salma Fenty
zoom-in Sembuh dari Penyakit, Kartika Putri Minta Warganet Tak Percayai Tahayul: Kalau Komentar Pakai Ilmu
Kolase Tribunnews
Kartika Putri minta warganet untuk tak selalu mengaitkan segala sesuatu dengan tahayul usai dirinya mengidap penyakit langka. Sarankan untuk menggunakan ilmu saat berkomentar. 

"Yang mirisnya lagi, kita kan bangsa Indonesia harus dengan moral dan akhlak gitu."

"Kasihan kalau seandainya kita membiasakan diri kita tidak memiliki empati ketika ada orang yang sakit, kita diajarkan orang timur itu adabnya bagus loh," imbuh Kartika Putri.

Kartika Putri Ungkap Kronologi Idap Penyakit Langka

Alami ruam pada muka dan muluk hingga melepuh, Kartika Putri rupanya idap penyakit autoimun sejak lama.
Alami ruam pada muka dan muluk hingga melepuh, Kartika Putri rupanya idap penyakit autoimun sejak lama. (Kolase tribunnews)

Diberitakan sebelumnya, Kartika Putri mengidap sindrom stevens-johnson yang merupakan gangguan kulit dan selaput lendir yang langka dan serius.

Dijelaskan oleh Kartika Putri jika dirinya memang didiagnosis autoimun sejak lima tahun silam.

Belakangan, Kartika Putri justru mengonsumsi obat pereda nyeri atau painkiller sehingga reaksi yang diberikan kemudian justru menyerang balik tubuhnya dengan mengalami luka melepuh di wajah.

"Trigger yang aku alami ini adalah beberapa waktu lalu kurang lebih seminggu aku itu minum painkiller dan ternyata reaksi tubuh aku itu malah berbalik dan menyerang tubuh aku sendiri," kata Kartika Putri dalam video yang diunggah di Instagram, dikutip Tribunnews, Senin (26/2/2024).

Luka tersebut awalnya hanya sekedar benjolan kecil berisi air yang timbul di bibir dan jidatnya.

BERITA REKOMENDASI

"Akhirnya kulit aku pertama itu hanya ada benjolan kulit kecil di bibir isinya air dan dijidat kecil banget," ujar Kartika Putri.

Mengira hanya mengalami sakit biasa, Kartika justru mengakui jika dirinya telat untuk melakukan pengobatan.

"Sampai akhirnya dia itu pecah karena kesenggol sama anak aku dan kena air, akhirnya lembek dan kulitnya pecah nah itu yang akhirnya perih dan makin luas kaya di jidat," ungkapnya.

Kondisi tersebut membuat Kartika Putri terus mengalami kesakitan hingga akhirnya melakukan penyembuhan di Singapura.

"Hingga akhirnya aku cari opsi yang lain untuk penyembuhannya," sambung Kartika.


(Tribunnews.com/Enggar Kusuma/Fauzi Nur Alamsyah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas