Richard Lee Klaim Permintaan Tabayun dari Kartika Putri Aneh, Sebut Ajakan dan Tabiatnya Tak Sinkron
Dokter Richard Lee klaim permintaan tabayun dari Kartika Putri aneh, sebut ajakan dan tabiat sang aktris tak sinkron.
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Dokter kecantikan, Richard Lee klaim permintaan tabayun dari Kartika Putri aneh.
Permasalahan tersebut buntut dari komentar Richard Lee soal penyakit yang dialami Kartika Putri beberapa waktu lalu.
Richard Lee menyebut bahwa ajakan dari Kartika Putri sangat bertolak belakang dengan kelakuannya.
Pasalnya, usai mengajak dirinya untuk bertabayun, istri dari habib Usman Bin Yahya ini justru mengolok-olok dirinya lewat salah satu acara di stasiun televisi swasta.
Pengakuan itu dikatakan Richard Lee, dikutip dari YouTube Waswas, Kamis (7/3/2024).
"Kan agak aneh ya, kalau dia ngajakin tabayun besoknya pergi ke acara Pagi-pagi Ambyar terus ngomongin hal-hal yang ya enggak begitu baik ya menurutku," ujar Richard Lee.
Dokter berusia 38 tahun tersebut menganggap permintaan dan tabiat ibu dua anak itu tidaklah sinkron.
"Jadi agak enggak pas dan agak enggak sinkron sih dengan apa yang dikerjakan dan apa yang diajak," sambungnya.
Tak hanya itu, pemilik klinik kecantikan Athena ini juga merasa takut dengan ajakan wanita yang kerap disapa Karput tersebut.
Baca juga: Maia Estianty Ingatkan Kartika Putri Harusnya Cuek ke Richard Lee: Jangan Terpancing Nanti Dia Happy
Berkaca dari ajakan tabayun sebelumnya, Richard Lee berpendapat bahwa hal tersebut justru disalahartikan.
"Ya saya juga jadinya agak sedikit takut ya, apalagi kemarin terakhir tabayun kan ujung-ujungnya bawa pengacara, ujung-ujungnya saya dapat somasi, ujung-ujungnya saya dilaporkan," jelasnya.
Suami dari Reni Effendi ini pun merasa bahwa ketakutan yang dialaminya sangat wajar.
"Saya juga takut nih tabayun yang seperti apa? Dan wajar dong bagi saya untuk trauma dan jaga diri saya," tegasnya.
Terlebih, masyarakat hingga sanak keluarganya pun tak menyetujui ajakan tabayun dari aktris berusia 33 tahun tersebut.
Baca juga: Diminta Kartika Putri untuk Tak Merasa Terzalimi, Richard Lee: Masyarakat yang Menilai