Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Harvey Moeis Terjerat Korupsi, Ustaz Derry Sulaiman Berharap Kasus Suami Sandra Dewi Jadi Pelajaran

Harvey Moeis terjerat kasus korupsi, Ustaz Derry Sulaiman berharap kasus suami Sandra Dewi bisa dijadikan pembelajaran bagi pihak-pihak terkait.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Harvey Moeis Terjerat Korupsi, Ustaz Derry Sulaiman Berharap Kasus Suami Sandra Dewi Jadi Pelajaran
Kolase Tribunnews
Harvey Moeis (kiri) terjerat kasus korupsi, Ustaz Derry Sulaiman (kanan) berpesan agar kasus suami Sandra Dewi (tengah) bisa dijadikan pembelajaran oleh pihak-pihak terkait. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendakwah Ustaz Derry Sulaiman berharap kasus korupsi suami aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis bisa dijadikan pembelajaran bagi pihak-pihak terkait.

Seperti diketahui, Harvey Moeis kini terjerat kasus dugaan kasus korupsi tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah.

Tak tanggung-tanggung, buntut dari kasus Harvey Moeis itu negara mengalami kerugian mencapai Rp 271 triliun.

Hebohnya kasus tersebut pun tak pelak membuat berbagai kalangan ikut memberikan komentarnya.

Salah satu tanggapan juga disampaikan oleh Ustaz Derry Sulaiman.

Ustaz Derry Sulaiman berharap kasus yang menjerat suami Sandra Dewi itu bisa dijadikan pembelajaran oleh pihak-pihak terkait.

"Semoga dengan terbongkarnya kasus ini bisa menjadi syok terapi," kata Ustaz Derry Sulaiman dikutip dari YouTube Was Was, Rabu (10/4/2024).

BERITA REKOMENDASI

"Bisa menjadi pelajaran bagi mafia-mafia dan orang-orang yang bermain dengan undang-undang hukum yang menguras kekayaan negara kita," lanjutnya.

Ia pun juga menyinggung soal aib dalam komentar yang diberikannya itu.

"Kalau mau dibuka aib-aib, kesalahan-kesalahan kita, aku rasa bisa numpuk ke loteng rumah kita."

"Saking banyaknya kezaliman terjadi, penindasan terjadi," tembaknya.

Baca juga: Menaksir Harga Rumah Mewah Sandra Dewi dan Helena Lim, Tak Lebih Mahal dari Kediaman Ustaz Solmed

Dalam kesempatan itu, Ustaz Derry Sulaiman juga mengungkap alasan umum mengapa seseorang bisa melakukan kejahatan korupsi.


"Orang maling itu pasti sudah tidak beriman, orang korupsi itu Allah matikan akalnya."

"Jangan dipikir orang korupsi itu cerdas, banyak orang korupsi uang dititipin ke rekening orang, beli rumah atas nama orang, beli mobil atas nama orang," bebernya.

Kasus korupsi Harvey Moeis itu kini kian melebar.

Sandra Dewi kabarnya juga ikut diperiksa buntut kasus sang suami.

Aktris 40 tahun itu telah menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung, Kamis (4/4/2024) lalu.

Dalam pemeriksaan tersebut Sandra Dewi terlihat santai hingga beberapa kali melempar senyuman ke hadapan awak media.

Tak pelak aksi ibu dua anak itu mengundang komentar Psikolog Mintarsih.

Ustadz Derry Sulaiman smadmasmdasdasd
Ustaz Derry Sulaiman berharap kasus suami Sandra Dewi bisa dijadikan pembelajaran bagi pihak-pihak terkait.

Dalam komentarnya, Mintarsih menyinggung soal sandiwara.

"Sampai pada taraf tertentu setiap orang bisa bermain sandiwara," kata Mintarsih.

Psikolog yang juga tante suami aktris Nikita Willy itu sempat membeberkan soal kondisi yang kini dialami Sandra Dewi.

"Mungkin saja dia mau memperlihatkan bahwa dirinya belum tentu salah, bersikap netral dulu."

"Tapi sebetulnya seandainya dia bisa menangis itu tetap saja tidak terlalu berbeda karena yang menentukan adalah nanti pengadilan," tukasnya.

(Tribunnews.com/Gabriella)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas