Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Harvey Moeis dan Helena Lim Bersikukuh Akui Tak Terlibat Kasus PT Timah, IAW Beri Komentar

Harvey Moeis dan Helena Lim bersikukuh mengakui tidak terlibat dalam kasus PT Timah, IAW beri tanggapan.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Febri Prasetyo
zoom-in Harvey Moeis dan Helena Lim Bersikukuh Akui Tak Terlibat Kasus PT Timah, IAW Beri Komentar
/
Harvey (kiri) Helena (kanan). Tanggapan IAW soal Harvey Moeis dan Helena Lim bersikukuh mengakui tidak terlibat dalam kasus PT Timah. 

Hal itu disampaikan suami Sandra Dewi tersebut kepada kuasa hukumnya, Harris Arthur Hedar, belum lama ini.

"Sering kali Pak Harvey katakan dia nggak terlibat, dalam kasus, tapi ya kita lihatlah ke depannya nanti."

"Kita harus kedepankan asas praduga tak bersalah, Pak Harvey ini kan masih diduga, jadi kita nggak bisa katakan beliau ini terlibat korupsi," kata Harris.

Sang kuasa hukum pun memilih membuktikan kebenaran hal tersebut di dalam persidangan nantinya.

Iskandar Sitorus, sekertaris IAW smmdmsd0
Harvey Moeis dan Helena Lim bersikukuh mengakui tidak terlibat dalam kasus PT Timah, ini kometar IAW.

"Nanti kita tunggu hasil persidangan, apakah yang bersangkutan terlibat atau tidak, jadi kita nggak bisa katakan Pak Harvey ini korupsi, nggak boleh fitnah itu."

"Selama persidangannya belum berlangsung, belum ada keputusan hukum yang bersifat final, kita nggak boleh menuduh orang melakukan suatu perbuatan. Kita tunggu lah, nanti hasilnya kita lihat," sambungnya.

Seperti diketahui Harvey Moeis telah berstatus sebagai tersangka dan ditahan di Kejaksaan Agung RI sejak Rabu (27/3/2024) lalu.

Berita Rekomendasi

Harris Arthur Hedar juga membeberkan kondisi kliennya yang sudah lebih dari satu bulan mendekam di bui.

"Pastinya (kondisi) terganggu, sedikit terganggu, kenapa? karena Pak Harvey selalu mengatakan dia nggak terlibat," tutupnya.

(Tribunnews.com/Gabriella)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas