Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Urusan Nafkah, Meggy Wulandari Bebaskan Kiwil Langsung Berikan ke Anak-anaknya

Meggy masih mempermasalahkan bahwa Kiwil tidak memberikan nafkah ke anak-anaknya sebagaimana mestinya

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Urusan Nafkah, Meggy Wulandari Bebaskan Kiwil Langsung Berikan ke Anak-anaknya
Instagram/meggywulandari_real
Kiwil, Meggy Wulandari dan putranya 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meggy Wulandari bicara soal Kiwil yang berusaha untuk berkomunikasi dengan dirinya membahas nafkah anak.

Ia menjelaskan bahwa jika memang berniat memberikan nafkah sebagaimana mestinya, bisa langsung ke anak tanpa melalui dirinya.

Sebab, keduanya sudah resmi bercerai dan Meggy tidak ingin ada komunikasi apapun dengan Kiwil.

"Kalau emang berniat biayai anak-anak karena Allah gausah komunikasi lewat ibunya," tutur Meggy Wulandari dalam wawancara virtual, Selasa (4/6/2024).

"Kan udah mantan," tegasnya.

Meggy masih mempermasalahkan bahwa Kiwil tidak memberikan nafkah ke anak-anaknya sebagaimana mestinya.

Baca juga: Kiwil Klaim Tinggalkan Banyak Aset sebagai Warisan untuk Anak, Meggy Wulandari Bicara Sebaliknya

Berita Rekomendasi

Namun ia menuturkan jika memang bisa memberikan nafkah, lebih baik diserahkan langsung ke anak-anak.

"Jadi bisa langsung ke orang tua saya atau ke anak-anak, karena nomor anak-anak juga gak ada yang ganti, dia tahu ko," bebernya.

Meggy mengatakan bahwa anak-anaknya sudah besar dan sudah bisa diajak bicara lewat telepon.

Hal itu yang membuat Meggy tak mau dirinya jadi alasan Kiwil tak memberikan nafkah.

"Anakku udah pada besar, udah ada yang kuliah, ada yang SMP, jadi gak perlu komunikasi lewat saya dulu, nomor telepon mereka tau, mas Kiwil juga pasti masih simpan nomor telpon ibu saya," tutur Meggy.

Kiwil sempat kembali diserang netizen soal kabar bahwa dirinya tidak lagi memberikan nafkah untuk anak-anaknya setelah bercerai.

Ia pun meminta ke mantan istrinya yakni Meggy Wulandari dan Rohimah untuk menjual aset yang ditinggalkan jika memang uangnya bulanannya tidak cukup.

Sayangnya itu dibantah Meggy yang menyebut bahwa Kiwil tidak pernah meninggalkan aset apapun dalam pernikahan mereka.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas