Sentil Virgoun yang Jarang Tanya Kabar, Febby Carol Ungkap Uang Mengubah sang Adik
Febby Carol sentil sang adik, Virgoun yang jarang menanyakan kabar dirinya.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Yurika NendriNovianingsih
TRIBUNNEWS.COM - Febby Carol menyentil sang adik, Virgoun yang jarang menanyakan kabar dirinya.
Diungkap Febby Carol, uang telah mengubah Virgoun.
Hingga kini nama Virgoun ramai diperbincangkan setelah sang musisi diamankan pihak kepolisian atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba pada Kamis (20/6/2024).
Febby Carol seakan kecewa dengan sikap Virgoun yang tidak memprioritaskan keluarga.
"Tapi sesibuk-sibuknya orang kalau kita prioritas pasti ada," ungkap Febby, dikutip dari YouTube Feni Rose Official, Selasa (25/6/2024).
"Kalau kita ada di hati orang itu dan kita penting posisinya pasti dibales, pasti dicari," tambahnya.
Febby pun mengatakan, perubahan sikap Virgoun tersebut terjadi setelah adiknya punya uang.
"Setelah punya uang, uang ngerubah, bukan aku jelek-jelekin ya," ucapnya.
Diakui Febby Carol, Virgoun memang sosok yang cuek.
Tak cuma Virgoun, bahkan sang mantan istri, Inara Rusli juga dianggap cuek.
"Satu memang dia cuek, Inara juga cuek, jadi mereka sibuk dengan hidupnya pribadi," terangnya.
Sebagai kakak, Febby merasa sedih jika Virgoun tak pernah tanya kabar dirinya.
"Jarang sekali tanya kabar, itu yang membuat sedih," kata Febby Carol.
Baca juga: Eva Manurung Tak Kenal dengan Wanita yang Ditangkap Bareng Virgoun: Gak Tau Itu Putri Ayu atau Siapa
Febby Carol Kaget Dengar Virgoun Ditangkap karena Narkoba
Keluarga langsung memberikan respons setelah kabar ditangkapnya Virgoun terkait penyalahgunaan narkoba ramai.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.