Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ditalak 3, Kimberly Ryder Tegaskan Tak Bisa Rujuk seperti Keinginan Edward Akbar: Makanya Jaga Lisan

Kimberly Ryder tegaskan tak bisa rujuk seperti keinginan Edward Akbar, ia meminta suaminya lebih menjaga lisan.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Ditalak 3, Kimberly Ryder Tegaskan Tak Bisa Rujuk seperti Keinginan Edward Akbar: Makanya Jaga Lisan
kolase/instagram/dok Tribunnews.com/alivio
Kimberly Ryder tegaskan tak bisa rujuk karena Edward Akbar (kiri) telah menalak tiganya. Ia meminta suaminya lebih menjaga lisan. 

Machi menambahkan, secara hukum agama pernikahan tersebut telah berakhir setelah tergugat menjatuhkan talak kepada Kimberly.

"Bukannya tidak ingin mempertahankan (pernikahan) tapi dari hukum agama pun sudah ada (yang mengatur) mengenai hal itu," imbuh pria berkacamata ini.

Edward Upayakan Rujuk

Sementara itu sebelumnya, Edward Akbar mengupayakan agar dirinya dan Kimberly Ryder bisa rujuk.

Hal itu dilakukan Edward karena memikirkan tumbuh kembang anak-anaknya.

"Seperti yang saya sampaikan sebelumnya bahwa niatan rujuk demi anak-anak, karena ini sejatinya untuk tumbuh kembang mereka," ucap Edward, dikutip dari YouTube Cumicumi, Rabu (24/7/2024).

Pada kesempatan itu, Edward pun menegaskan dirinya tak pernah berselingkuh dari Kimberly.

Kuasa Hukum Kimberly Ryder, Machi Ahmad mengklaim dirinya memiliki bukti berupa video ketika Edward Akbar menjatuhkan talak kepada kliennya.
Kuasa Hukum Kimberly Ryder, Machi Ahmad mengklaim dirinya memiliki bukti berupa video ketika Edward Akbar menjatuhkan talak kepada kliennya. (Tangkapan layar dari Youtube)

"Saya tidak pernah mendua ataupun berselingkuh," tandasnya.

Berita Rekomendasi

Edward mengakui, selama ini ia selalu mendedikasikan hidupnya untuk keluarga.

Termasuk untuk sang istri dan anak-anaknya.

"Karena saya mendedikasikan hidup saya untuk kelurga," ujarnya.

Tak lupa aktor 38 tahun itu meminta doa yang terbaik untuk rumah tangganya.

Ia juga berharap agar anak-anakya selalu diberikan kesehatan di tengah proses perceraian orang tuanya.

Baca juga: Edward Akbar Sudah 3 Kali Ucap Talak, Kimberly Ryder: Laki-laki Harus Jaga Omongan

"Doain ya, maksudnya bukan doain yang gimana-gimana tapi supaya anak-anak saya dalam kondisi yang baik karena itu yang paling penting," ucapnya.

(Tribunnews.com/ Salma/ Ifan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas