Cut Intan Nabila Alami KDRT, Shella Saukia Sebut Aib Rumah Tangga Bocor Buntut Doa sang Selebgram
Shella Sauikia sebut aib rumah tangga Cut Intan Nabila bocor buntut doa sang selebgram.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Cut Intan Nabila mengalami dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga, pengusaha Shella Saukia sebut aib rumah tangga bocor berkat doa sang selebgram.
Belakangan ini nama selebgram Cut Intan Nabila tengah menjadi perbincangan hangat publik.
Hal itu terjadi buntut dari bocornya video Cut Intan Nabila yang diduga mendapatkan KDRT dari suaminya, Armor Toreador.
Dalam unggahan TikTok-nya, Shella Saukia membeberkan kondisi rumah tangga Cut Intan Nabila sebelum video itu viral.
Lewat pengakuannya, Shella Saukia menyebut Cut Intan Nabila telah lama menutupi perlakuan kasar Armor Toreador.
"Selama ini Intan nggak mau buka masalah rumah tangganya, nggak mau publish, dia kalau menderita ya menderita sendiri aja," kata Shella Saukia dikutipTribunnews, Rabu (14/8/2024).
Bahkan wanita asal Banda Aceh itu mengatakan, tersebarnya video perlakuan kasar Armor Toreador terhadap Cut Intan Nabila adalah doa sang selebgram selama ini.
"Jadi memang terjawablah sudah doanya Intan selama ini," imbuhnya.
Wanita yang dijuluki Sultan Aceh itu pun mengungkap sebuah fakta mengejutkan soal rumah tangga Cut Intan Nabila.
Diakui Shella, Intan pernah melaporkan kasus dugaan kekerasan Armor Toreador ke pihak yang berwajib.
Namun sayangnya, laporan sang selebgram belum menemui titik terang.
Baca juga: Terkuak, Motif Armor Suami Cut Intan Nabila Aniaya Istri karena Ketahuan Nonton Video Asusila
"Dan dia katanya udah pernah ngelapor juga, tapi sampai hari ini nggak direspons."
"Dia ngelapor nggak mau ribut-ribut, nggak mau main media, dia pendam," bebernya.
Atas hal itu Shella Saukia pun memuji Cut Intan Nabila atas ketabahannya menjalani biduk rumah tangga bersama Armor Toreador selama lima tahun ini.
"Aku inget itu Ya Allah, anaknya sekuat itu. Menderitanya anak Aceh ini dari dulu, kuat banget mentalnya."
"Aku lihat aja aku nangis, trauma, bener-bener anak shaleha," tuturnya.
Di akhir komentarnya Shella Saukia juga meminta doa agar permasalahan Cut Intan Nabila segera selesai.
"Kak Shel minta doa, semoga cepet diproses, aku sedih," tukasnya.
Selebgram Cut Intan Nabila Alami Gangguan Psikis
Dalam pemberitaan sebelumnya, Cut Intan Nabila disebut mengalami gangguan psikis setelah mendapatkan perlakuan kasar dari suaminya.
Hal itu dibenarkan langsung oleh Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia(KPAI), Diyah Puspitarini.
"Sudah di rumah sakit (Cut Intan Nabila dan anaknya yang bayi). Ibunya (Cut Intan Nabila) kondisinya alami gangguan dua-duanya (psikis dan fisik)," ujar Diyah.
Menindaklanjuti hal itu Cut Intan Nabila kabarnya juga telah melakukan visum.
Kendati demikian, bayi Cut Intan Nabila yang ikut tertendang Armor Toreador dalam video viral itu belum melakukan visum.
"Orang tua juga kooperatif tidak masalah untuk visum, namun anaknya yang bayi belum (visum).
"Alasannya masih rentan anak bayi. Tapi KPAI menyarankan untuk visum," tutupnya.
(Tribunnews.com/Gabriella/Willy Widianto)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.