Cut Intan Nabila Bersikap Tegas! Tak Cabut Laporan, Lelah Hidup Bersama Armor
Cut Intan Nabila tegas tak akan cabut laporan di Polres Bogor atas tindakan KDRT dari Armor Toreador.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cut Intan Nabila tegas tak akan cabut laporan di Polres Bogor atas tindakan KDRT dari Armor Toreador.
Sempat beredar kabar bahwa Cut Intan akan menyabut namun hal itu dibantah olehnya.
Baca juga: Cut Intan Nabila Fokus Perbaiki Mental Anak karena Sering Melihat Tindak Kekerasan Armor Toreador
Ia memastikan laporan soal KDRT di Polres Bogor akan terus berjalan dan tidak sepertu info simpang siur yang di media sosial belakangan.
"Ada beberapa pemberitaan yang simpang siur yang ingin Intan luruskan," ucap Cut Intan di kawasan Bendungan Hilir Jakarta Pusat, Minggu (18/8/2024).
"Terkait pencabutan gugatan itu tidak ada sama sekali," tegasnya.
Baca juga: Banyak Memar di Badannya Akibat KDRT, Cut Intan Nabila Harus Rutin ke Rumah Sakit
Cut Intan merasa sudah lelah menjadi korban dari aksi keji Armor Toreador selama lima tahun jalani rumah tangga.
Ia bahkan mengibaratkan selama lima tahum bersama Armor seperti hidup di neraka.
"Saya sebagai korban selama lima tahun ini sudah cukup banyak derita, dan hidup seperti neraka ibaratnya," bebernya.
"Jadi sudah tidak akan mundur, untuk dalam proses hukum ini akan terus dilakukan," ungkap Cut Intan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.