Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tak Ada Juru Damai, Sidang Perceraian Nisya Ahmad dan Andika Rosadi Terus Berlanjut

Belum temui titik terang hingga tak ada juru damai, sidang perceraian Nisya Ahmad dan Andika Rosadi terus berlanjut.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Tak Ada Juru Damai, Sidang Perceraian Nisya Ahmad dan Andika Rosadi Terus Berlanjut
Kolase Tribunnews
Proses sidang perceraian adik presenter Raffi Ahmad, Nisya Ahmad dan Andika Rosadi terus berlanjut. 

"Ini mungkin dari pihak keluarga belum ada waktu ataupun bersedia untuk mendamaikan yang ditunjuk dari masing-masing pihak," tuturnya.

Usaha Andika Rosadi untuk Rujuk dengan Nisya Ahmad

Meski kini proses perceraian tengah berjalan, Andika Rosadi tetap ingin rujuk dengan Nisya Ahmad.

Masih tinggal satu rumah, Andika Rosadi mengaku terus mencoba membujuk sang istri untuk kembali rujuk.

"Setiap hari saya coba bujuk," kata Andika Rosadi.

Bahkan, Andika menyebut dirinya dan adik Raffi Ahmad itu juga masih terus berkomunikasi.

"Kalau malam kita juga suka ngobrol," ujarnya.

Andika Roasadi membongkar alasan Nisya Ahmad menggugat cerai dirinya.
Andika Rosadi (kanan) tetap usahakan agar bisa rujuk dengan Nisya Ahmad. (Tangkapan layar YouTube Nit Not)

Baca juga: Andika Rosadi Perbaiki Diri Selama Proses Cerai, Nisya Ahmad Belum Tergugah

Terlepas dari usahanya untuk pertahankan rumah tangga, Andika tak mau memaksakan kehendak sang istri.

Berita Rekomendasi

Ia justru memilih dengan cara baik-baik untuk merebut hati Nisya kembali.

"Tapi kan sesuatu yang menyangkut hati kita tidak bisa paksakan, saya juga nggak mau maksain."

"Jadi saya pengin pendekatannya halus saja," jelasnya.

Untuk saat ini, Andika hanya terus mencoba untuk memperbaiki kesalahan-kesalahannya terhadap Nisya.

"Saya coba tunjukin kalau keluhan itu sudah saya perbaiki," ungkapnya.

(Tribunnews.com/Ifan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas