Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nikita Mirzani Laporkan Vadel Badjideh, Yakin Bisa Bertemu Lolly Saat Pemeriksaan di Kantor Polisi

Nikita Mirzani melaporkan Vadel Badjideh, mantan kekasih anaknya, Lolly  ke polisi. Ini caranya agar bertemu putrinya.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Nikita Mirzani Laporkan Vadel Badjideh, Yakin Bisa Bertemu Lolly Saat Pemeriksaan di Kantor Polisi
Kolase Tribunnews
Vadel Badjideh tegas mengatakan siap putus dari Lolly jika Nikita Mirzani mau menerima putrinya kembali. 


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nikita Mirzani melaporkan Vadel Badjideh, mantan kekasih anaknya, Lolly  ke polisi. 

Vadel Badjideh dilaporkan berkait Pasal Undang-undang (UU) Kesehatan, UU Perlindungan Anak dan KUHP. Adapun pasal yang dijeratkan, yakni 76D dalam UU Perlindungan Anak.

Baca juga: Nikita Mirzani Cari Pelanggan Video Syur Vadel Badjideh yang Sempat Viral di Telegram

Saat melaporkan Vadel Badjideh, Nikita Mirzani hingga kini belum berkomunikasi dengan putrinya, Lolly.

Keberadaan Lolly sendiri tidak diketahui oleh Nikita Mirzani.

Disinggung soal Lolly, Nikmir biasa disapa kemudian tidak ingin berkomunikasi dengan putri sulungnya itu. 

"Oh engga ada. Engga usah hubungin lah," kata Nikita di Polres Jakarta Selatan, Selasa (17/9/2024).

Baca juga: Komentar Menohok Yolo Ine soal Lolly yang Masih Bucin ke Vadel Badjideh Meski Disakiti Berkali-kali

BERITA TERKAIT

Lolly sendiri akan dipanggil oleh penyidik dalam waktu dekat untuk memberikan keterangan atas laporan Nikita Mirzani.

Pemanggilan Lolly masih dijadwalkan oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan. 

Vadel Bdjideh ungkap dampak atas hujatan setelah dirinya jalani hubungan dengan Lolly.
Vadel Bdjideh ungkap dampak atas hujatan setelah dirinya jalani hubungan dengan Lolly. (Kolase Tribunnews/YouTube Intens Investigasi)

Nikita Mirzani sepertinya memanfaatkan momen pemanggilan ini untuk bertemu sang anak.

"Nanti aja di sini bentar lagi juga dipanggil," ujar Nikita.

Dalam pemeriksaan nanti, Nikita akan mendampingi putrinya jika diminta oleh penyidik. 

Mengingat Lolly masih berusia 17 tahun yang terkategori di bawah umur.

"Ya pasti, pasti kalau diminta ya pasti hadir. Kalau diminta pasti mendampingi," ucapnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas