Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jennifer Coppen Ungkap Putrinya Rasakan Kehadiran Dali Wassink Saat Umrah, Panggil Papa di Kakbah

Jennifer Coppen membagikan momen bahagia dan haru ketika dirinya jalani ibadah umrah bersama putrinya, Kamari Sky Wassink.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jennifer Coppen Ungkap Putrinya Rasakan Kehadiran Dali Wassink Saat Umrah, Panggil Papa di Kakbah
Instagram @jennifercoppenreal20
Momen Jennifer Coppen umrah bareng putrinya, Kamari. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jennifer Coppen membagikan momen bahagia dan haru ketika dirinya jalani ibadah umrah bersama putrinya, Kamari Sky Wassink.

Ketika tawaf pertama kali di Ka'bah, Jennifer bercerita bahwa putrinya itu sempat memanggil almarhum Dali Wassink sembari menunjuk ke atas.

Baca juga: Perdana Umrah Bersama Anak, Jennifer Coppen Harap Bertemu Almarhum Dali Wassink di Mimpinya

Hal itu disadari Jennifer ketika ia memasuki putaran kelima dalam momen tawaf di depan Ka'bah. Ucapan putrinya membuat Jennifer yakin bahwa almarhum suaminya itu masih memperhatikan dirinya meski sudah tiada.

"Di puteran ke 5 kamari nunjuk-nunjuk ke atas bilang 'papa, papa Dali'," tulis Jennifer Coppen dikutip Tribunnews.com dari akun instagramnya, Sabtu (21/9/2024). 

"Aku yakin kamu ada disini hari ini kamu ada di deket aku, aku bisa merasakannya," ungkap Jennifer.

Jennifer mengatakan bahwa dirinya bisa merasakan almarhum suaminya sudah senang dan bahagia di sisi Allah SWT saat ini.

Baca juga: Jennifer Coppen Minta Orang-orang Jangan Heboh Saat Bertemu Putrinya: Kamari Bukan Artis Papan Atas

BERITA TERKAIT

Sebagai istri yang berbakti, Jennifer berjanji untuk terus kirim doa ke Dali Wassink selama jalani ibadah umroh dan setelahnya.

"Aku bisa merasakan kamu sudah bahagia di rumahnya Allah," ucap Jennifer.

"Aku ga akan berhenti kirim doa untuk kamu di setiap sholat ku sayang," tuturnya.

Sekedar informasi Jennifer Coppen jalani ibadah umroh untuk pertama kali setelah diajak oleh Ustaz Derry Sulaiman. Ia mengajak putrinya untuk jalani ibadah umroh, dan ini jadi kali pertama Jennifer pergi jauh tanpa ada sosok suami.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas