Zee Asadel Baru Tahu Istilah 'Kejengkolan' Saat Jadi Dokter di Series 'Sekotengs'
Dalam film yang diadaptasi dari webtoon itu, Zee berperan menjadi seorang dokter koas bernama Maudy.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan member JKT48, Zee Asadel cerita bahwa dirinya baru tahu istilah 'kejengkolan' saat jadi dokter di series 'Sekotengs'.
Sebetulnya bukan secara khusus ia mendapat istilah kejengkolan yang biasa dipakai di masyarakat. Zee mendapat istilah djenkolism atau jengkolism selama syuting.
Namun Zee masih belum yakin apakah itu benar atau tidak, karena ia mengaku selama ini sering jadi target usil cast lainnya.
"Mereka kan banyak bercanda yaa, dan aku gatau ini bercanda atau bukan. Aku harap ini bener dalam istilah medis karena yang aku ingat adalah jengkolism," ucap Zee Asadel di kawasan Duren Tiga Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2024).
"Aku baru tau kalau orang kebanyakan makan jengkol bisa sesakit itu, iyaa itu (kejengkolan)," tuturnya sembari tertawa.
Dalam film yang diadaptasi dari webtoon itu, Zee berperan menjadi seorang dokter koas bernama Maudy.
"Aku jadi Maudy, mungkin dia konfliknya tuh karena punya prioritas jadi dokter, tapi di sisi lain kalau mau egois Maudy juga mau merasakan cinta," terang Zee.
"Dia belum bisa menyeimbangkan mana yang harus diprioritaskan sama hal yang dia mau," lanjutnya.
Sebagai informasi, series Sekotengs produksi Falcon Picture dibintangi oleh Adipati Dolken, Abidzar Al Ghifari, Giorginno Abraham, Arbani Yasiz dan Zee Asadel sebagai geng dokter koas.
Nantinya serial tersebut akan tayang mulai 26 September 2024 sebanyak enam episode di platform streaming Prime Video.