Jelang Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Nafa Urbach Sudah Deg-degan Dari Kemarin
Nafa Urbach akan menjalani pelantikan sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029. Ia mengaku deg-degan sejak sehari sebelum pelantikan.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nafa Urbach akan menjalani pelantikan sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029.
Sehari sebelum momen pelantikan, Nafa Urbach membuat unggahan di media sosial instagram pribadi dan mengaku sangat gugup jelang pelantikan.
Baca juga: Soroti Isu Pendidikan dan Kesenian, Denny Cagur dan Nafa Urbach Berharap Duduk di Komisi X DPR
"Heiii besok tanggal 1 yah?," ucap Nafa Urbach dalam caption Instagramnya, dikutip Tribunnews.com, Selasa (1/10/2024).
"Wiiiii deg-degan nii," terusnya.
Nafa Urbach terlihat menghadiri acara gladi resik pelantikan anggota DPR RI yang akan dilakukan hari ini di Gedung DPR/MPR.
Baca juga: Nafa Urbach Klarifikasi Usai Namanya Dikaitkan dengan Artis Konsumsi Obat Keras di Kafe
Ia pun memohon doa ke rekan-rekan di media sosial jelang pelantikan dirinya sebagai anggota DPR RI hari ini.
"Doain yah temen-temen," ungkapnya.
Sekedar informasi, Nafa Urbach maju dari Partai NasDem mewakili Dapil Jawa Tengah VI dengan meraih jumlah suara 67.652. Jumlah suara tersebut mengantarkan Nafa Urbach dapat satu kursi di DPR RI.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.