Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Mahalini Ungkap Perubahan Hidup Usai Kehilangan Ibunda dan Menikah dengan Rizky Febian

Mahalini menceritakan berbagai perubahan dalam hidupnya usai hadapi pasang surut kehidupan, mulai dari kehilangan ibu, hingga menikahi Rizky Febian.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Mahalini Ungkap Perubahan Hidup Usai Kehilangan Ibunda dan Menikah dengan Rizky Febian
Instagram @rizkyfbian
Mahalini menceritakan berbagai perubahan dalam hidupnya usai hadapi pasang surut kehidupan, mulai dari kehilangan ibu, hingga menikahi Rizky Febian. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mahalini menceritakan berbagai perubahan dalam hidupnya setelah menghadapi pasang surut kehidupan, mulai dari kehilangan sang ibunda hingga menikah dengan Rizky Febian.

"Jujur ya, banyak hal perubahan yang gue rasakan setelah nggak ada mama, setelah menikah, setelah semuanya ini terjadi. Iya, gue bersyukur gue ada di titik hari ini," kata Mahalini dikutip dari kanal YouTube Makna Talks, Senin (14/10/2024).

Baca juga: Setuju Mahalini Berhenti Jadi Penyanyi, Sule: Biar Rizky Febian yang Cari Nafkah

Perubahan paling mencolok yang dirasakan menantu Sule ini adalah penurunan energinya saat harus bertemu banyak orang. 

Padahal dulu, ia dikenal sebagai sosok ceria dan senang bersosialisasi.

"Mahalini yang dulu itu Mahalini yang (ceria), gue bisa ketemu banyak orang, tapi sekarang gue nggak bisa. Gue habis nyanyi istirahat, energi benar-benar habis, sehabis-habisnya," ungkapnya.

Baca juga: Sule Bantah Isu Mahalini Selingkuh, Ayah Rizky Febian: Saya di Barisan Depan untuk Anak Mantu

Belakangan ini, Mahalini mengaku sering menolak ajakan teman untuk keluar.

BERITA REKOMENDASI

Perubahan ini membuat beberapa orang mengira Mahalini kini enggan berbaur. 

"Ada beberapa orang bilang, 'Mahalini itu udah nggak pernah berbaur lagi ya.' Bukan gitu, tapi gue nggak bisa," ujar Mahalini.

Mahalini menganggap hal tersebut bagian dari proses pendewasaan. 

"Mungkin (pendewasaan diri), gue merasanya gitu sih. Pernah nggak sih merasa, ketemu sama banyak orang terus energi kalian habis?" pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas