Sempat Kena Body Shaming Warganet, Atta Halilintar Kini Bangga dengan Pencapaian Aurel Hermansyah
Sempat terkena body shaming oleh warganet, Atta Halilintar kini bangga dengan pencapaian Aurel Hermansyah.
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Aurel Hermansyah sempat terkena body shaming oleh warganet, Atta Halilintar kini bangga dengan pencapaian sang istri.
Putri sulung Anang Hermansyah ini sempat mendapatkan perlakuan tak mengenakkan dari warganet.
Pasalnya, Aurel Hermansyah terus menuai kritikan akibat tubuhnya yang terlalu gemuk.
Tak lantas sakit hati, kini Aurel pun justru mengubah ujaran kebencian tersebut menjadi semangat untuk berbenah diri.
Memiliki tubuh yang semakin ramping dan sehat, Atta Halilintar pun turut bangga dengan pencapaian istrinya kali ini.
Pengakuan itu dikatakan Atta, dikutip dalam YouTube Mantra Room, Selasa (15/10/2024).
Atta mengatakan bahwa perubahan tubuh yang dimiliki Aurel lantaran untuk kesehatannya.
"Alhamdulillah senang banget lah kalau kurusnya buat sehat," ujar Atta.
Baca juga: Terlihat Harmonis, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Mengaku Sering Cekcok Jadi Lebih Romantis
"Tapi kalau kurusnya karena stres ya jangan gitu," tambahnya.
Meskipun melakukan diet, namun Ayah dua anak itu menegaskan diet yang dilakukan Aurel tak begitu berat.
"Iya diet, cuman gak diet yang keras-keras bangetlah," lanjut Atta.
Lantaran saat ini, Aurel Hermansyah sedang menikmati olahraga yang rutin.
"Karena olahraganya rajin," pungkas Atta.
Baca juga: Teuku Ryan Beri Tanggapan soal Isu Atta Halilintar Pernah Nikah Siri dengan Ria Ricis, Akui Tak Tahu
Sebelumnya, Aurel meluapkan amarahnya lewat curhatan di-postingan terbaru Instagram pribadinya, @aurelie.hermansyah, Minggu (7/1/2024).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.