Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dipanggil Masuk Kabinet, Ini Sosok Kunci Kedekatan Raffi Ahmad dan Prabowo

Kedekatan Raffi dan Prabowo bukan tanpa alasan. Mayor Teddy punya peran kunci di baliknya.

Penulis: Anita K Wardhani
zoom-in Dipanggil Masuk Kabinet, Ini Sosok Kunci Kedekatan Raffi Ahmad dan Prabowo
kolase/instagram
Kedekatan Raffi dan Prabowo bukan tanpa alasan. Mayor Teddy punya peran kunci di baliknya. 


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada sosok Raffi Ahmad diantara sederet tokoh yang dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk membantu pemerintahannya. 

Diberitakan Tribunnews sebelumnya, bahwa mereka yang dipanggil Prabowo ke kediamannya disebut akan menjadi kandidat calon wakil menteri dan kepala badan di Pemerintahan Prabowo.

Baca juga: Tugas Raffi Ahmad, Giring Ganesha, dan Yovie Widianto di Kabinet Prabowo Mendatang

Prabowo akan memilih tokoh tersebut untuk duduk dalam kabinet Prabowo-Gibran dalam lima tahun ke depan.

Tak heran jika kemudian Raffi Ahmad dipanggil Prabowo. Namanya sudah diprediksi bakal memperkuat posisi penting di pemerintahan.

Ia dikenal dekat dan menjadi garda terdepan saat Prabowo-Gibran maju sebagai capres dan cawapres.

Ya, Raffi Ahmad dan istrinya sangat dekat dengan lingkaran pendukung Prabowo. 

Namun ada kisah di balik kedekatan itu. 


Sosok Ini Jadi Jembatan Kedekatan Raffi Ahmad dan Prabowo

BERITA REKOMENDASI

Dikutip dari media sosialnya, Raffi Ahmad blak-blakan cerita awal kedekatannya dengan Prabowo. 

Tak tiba-tiba langsung dekat lalu menobatkan diri sebagai pendukung Prabowo. 

Ajudan Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya tersorot usai momen debat perdana Capres 2024. Inilah sosoknya. (ISTIMEWA)
Ajudan Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya tersorot usai momen debat perdana Capres 2024. Inilah sosoknya. (ISTIMEWA) ((ISTIMEWA))

Ada peran sosok ini di balik kedekatan Raffi Ahmad dengan Prabowo.

Mayor Teddy, bak kunci antara Raffi Ahmad dan Prabowo.


Ya, sang ajudan Prabowo inilah, yang mempertemukan Raffi Ahmad dengan Prabowo hingga muncul obrolan untuk jadi pendukung penuh di Pilpres 2024.


Raffi menceritakan hal ini dilaman Instagram-nya, Kamis (15/2/2024).


"Cerita flashback sedikit. Terima kasih Mayor Teddy Indra Wijaya, karena beliaulah yang akhirnya memberikan kesempatan untuk mempertemukan saya lagi dengan Pa @prabowo beberapa bulan lalu," tulisnya. 

Perjelasan serupa juga diungkapkan Raffi Ahmad di potongan video Tiktok. 

Ayah Rafathar ini menjelaskan sudah lama tak bertemu Prabowo, dan begitu datang kesempatan dari Mayor Teddy, dirinya cukup gugup.


Dari pertemuan itu, Raffi Ahmad dan Prabowo berbincang banyak hal sambil makan siang.


"Setelah lamaaa sekali bertahun-tahun saya tidak bertemu Pak Prabowo, saya datang sendiri waktu itu dan deg-deg-an banget," ungkapnya.

Dari pertemuan dua jam dengan Prabowo, Raffi terpesona. 


"Kurang lebih hampir dua jam berbincang dan di situlah semakin tahu dekat isi pikiiran, hati dan dedikasi tinggi dari sosok Pak Prabowo untuk mengabdikan jiwa raga dirinya kepada NKRI," tuturnya.

Pesona Prabowo membuat Raffi Ahmad menyatakan siap jadi pendukung Prabowo.

"Dan, saat itu jugalah saya menyampaikan langsung bahwa saya SIAP mendukung penuh seorang Pak Prabowo, alhamdulillah," jelasnya.


Dia juga tak menutupi rasa senangnya melihat hasil quick count dimana jagoannya menang telak.

"Insyallah Allah SWT meridoi semua niat tulus beliau dan terus memberikan jalan terbaik untuk Pak Prabowo," sebutnya.


Dipanggil Prabowo Perkuat Kabinet, Raffi Ahmad Ungkap Tugasnya

Pengusaha sekaligus selebritas Raffi Ahmad menyambangi kediaman Presiden terpilih, Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta, Selasa (15/10/2024).
Pengusaha sekaligus selebritas Raffi Ahmad menyambangi kediaman Presiden terpilih, Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta, Selasa (15/10/2024). (Tribunnews.com/Fersinanus Waku)

Raffi Ahmad mengaku diminta untuk membantu Prabowo Subianto pada pemerintahan mendatang.

"Kita sama-sama membantu beliau. Maksudnya kalau saya membantu bidang yang saya kuasai," kata Raffi Ahmad kepada wartawan, Selasa.

Ia lantas merinci bidang yang dikuasainya, antara lain generasi muda hingga kesenian.

"Nanti selebihnya dan lebih pastinya Pak Prabowo yang mengumumkan," ucap Suami Nagita Slavina ini.

 

Profil Raffi Ahmad

Raffi Ahmad terkenal sebagai sosok pablik figur yang multitalenta.

Nama Raffi Ahmad dikenal sebagai  presenter, aktor, penyanyi, pengusaha hingga YouTuber.

Laki-laki yang memiliki nama lengkap Raffi Farif Ahmad ini lahir di Bandung, 17 Februari 1987.

Ia merupakan anak pertama dari pasangan (alm.) Munawar Ahmad dan Amy Qanita.

Raffi memiliki dua saudara perempuan yaitu Nisya Saadia Ahmad dan Syahnaz Shadiqa.

Baca juga:  Prabowo Tunjuk Yovie Widianto untuk Pemberdayaan Ekonomi Kreatif, Raffi Ahmad Kebagian Jatah Ini

Kariernya dimulai sejak usianya masih remaja.

Sejak usianya 15 tahun, dia sudah menjadi finalis di salah satu cover boy tahun 2002.

Setelah itu, kariernya mulai melebar ke dunia peran.

Raffi kemudian mendapatkan tawaran casting untuk sinetron.

Di tahun 2005, peran Raffi Ahmad dalam film “Me VS High Heels” mencuri perhatian publik.

Semenjak saat itu nama Raffi Ahmad mulai banyak dikenal oleh publik.

Setelah itu kariernya di dunia hiburan semakin melejit, dan ia juga sering mondar-mandir televisi sebagai presenter.

Suami Nagita Slavina ini kini juga merambah menjadi pengusaha.

Kini Raffi juga tampaknya mulai terjun dan menjajal dunia politik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas