Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sempat Dijebloskan ke Penjara oleh Marissya Icha dan Uci Flowdea, Medina Zein Mengaku Tak Dendam

Sempat dijebloskan ke penjara oleh Marissya Icha dan Uci Flowdea, Medina Zein mengaku tak dendam.

Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Salma Fenty
zoom-in Sempat Dijebloskan ke Penjara oleh Marissya Icha dan Uci Flowdea, Medina Zein Mengaku Tak Dendam
Kolase Tribunnews
Sempat dijebloskan ke penjara oleh Marissya Icha dan Uci Flowdea, Medina Zein mengaku tak dendam. 

TRIBUNNEWS.COM - Sempat dipenjarakan oleh Marissya Icha dan Uci Flowdea, Medina Zein mengaku tak dendam. 

Seperti diketahui, Medina Zein baru saja menghirup udara segar usai dinyatakan bebas tidak bersyarat. 

Medina Zein sempat mendekam selama dua tahun empat bulan di Lapas Khusus Perempuan Kelas IIA Jakarta.

Hal tersebut akibat kasus pencemaran nama baik dan penipuan tas palsu yang dilaporkan Marissya Icha dan Uci Flowdea

Meski telah dijebloskan ke penjara oleh keduanya, namun wanita berusia 32 tahun tersebut mengaku tak menaruh rasa dendam sedikit pun. 

Bahkan dirinya sudah memaafkan perbuatan Marissya dan juga Uci. 

Pengakuan itu dikatakan Medina, dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Jumat (25/10/2024). 

Berita Rekomendasi

"Nggak ada sama sekali, sudah memaafkan," ujarnya. 

Diakui Medina, dirinya juga mendapatkan banyak support dari berbagai pihak. 

Baca juga: Curhat Medina Zein Selama Hidup di Penjara, Tabungan Habis hingga Sakit Kulit 

"Kak Uci bahkan sering video call, support juga." 

"Banyak teman-teman yang support, pokoknya tidak ada rasa dendam sedikit pun," lanjtunya. 

Meski pernah mendekam di balik jeruji besi, Medina menilai bahwa perjalanan tersebut merupakan jalan dari Tuhan. 

Pun, ia telah menerima kejadian tersebut dengan ikhlas. 

"Ini takdir yang sudah digariskan sama tuhan insyaAllah alhamdulillah saya ikhlas," ungkap Medina. 

Bebas dari Penjara, Medina Zein Ingin Habiskan Waktu Bareng Anak

Setelah menghirup udara segar, Medina Zein ingin melampiaskan kerinduan dengan anak-anaknya. 

Dua tahun mendekam di balik jeruji, membuat banyak waktu Medina Zein terbuang untuk anak.

Medina Zein sangat merindukan anak-anaknya terlebih buah hatinya yang masih balita.

"Anak yang besar kan masuk SMP, yang kecil baru masuk TK, jadi ya pengin ketemu anak anak banget," kata Medina Zein

Bebasnya Medina dari penjara kali ini tidak dijemput oleh sang anak sebab mereka masih sekolah.

"Tadinya mau jemput cuma sekolah," ujar Medina.

Namun demikian Medina ingin menikmati kebebasannya terlebih dahulu.

Medina Zein
Medina Zein (Tangkapan layar YouTube Cumicumi)

Baca juga: Medina Zein Rencana Ziarah ke Makam Sang Ayah

Kebahagiaan tersebut kemudian akan dibawa oleh Medina ketika bertemu anaknya.

"Pengin istirahat dulu, ingin sendirian, ditemenin temen temen dulu, pengin makan nasi padang, dan menenangkan diri, intinya, biar keteMu anak lebih siap," ucap Medina Zein.

Selama di penjara penyesalan juga diungkap oleh Medina Zein

Salah satunya Medina Zein tidak bisa melihat tumbuh kembang sang anak.

"Banyak, salah satunya waktu yang terbuang untuk anak," Medina Zein melanjutkan.

Diketahui, Medina Zein divonis dua tahun penjara atas kasus Uci Flowdea soal penipuan tas kw.

Ia mulai ditahan sejak Juli 2022.

(Tribunnews.com, Rinanda/Fauzi)

 

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas