Ikut Nyoblos di Pilkada 2024, El Rumi Singgung soal Pilihannya: Asal Pilih Aja
Anak Ahmad Dhani, El Rumi ikut mencoblos dalam Pilkada 2024, singgung soal pilihannya.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Yurika NendriNovianingsih
TRIBUNNEWS.COM - El Rumi ikut mencoblos dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
El Rumi terlihat datang ke TPS 025 Pondok Indah.
Ia mengenakan t-shirt berwarna hitam dipadukan dengan rompi hijau army dan topi hitam.
Putra kedua Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini sendiri kemudian mendaftarkan diri dan langsung menuju bilik suara.
Selesai melakukan pencoblosan, El mengaku merasa seru bisa kembali mencoblos untuk kedua kalinya.
"Hari ini pengalaman kedua mencoblos di Pilkada DKI, seru" ucap El Rumi, dikutip dari YouTube Grid ID, Rabu (27/11/2024).
Sementara itu, El Rumi juga menyinggung soal pilihannya.
El mengaku yakin dengan pilihannya ini.
"InsyaAllah yakin. Satu atau dua putaran saya yakin sama pilihan saya," terangnya.
Meski begitu, El Rumi mengaku bingung saat ditanya apa yang membuatnya yakin dengan pilihannya tersebut.
Ia bahkan dengan lantang mendukung paslon independen nomor urut dua yakni Dharma Pongrekun dan Kun Wardana.
Baca juga: Syifa Hadju Blak-blakan Beda Sikap El Rumi dan Rizky Nazar saat Respons Perhatiannya
"Apa ya nggak tahu sih, saya pilih aja lah," ujar El Rumi.
"Jujur saya nggak terlalu nonton debatnya."
"Nomor 2 kayaknya bisa diandalin," paparnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.