Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dihujat usai Mengejek Pedagang Es Teh, Gus Miftah Akhirnya Meminta Maaf, Tegaskan Hanya Bercanda

Dihujat publik usai mengejek pedagan es teh, Gus Miftah akhirnya meminta maaf, tegaskan hanya bercanda.

Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Dihujat usai Mengejek Pedagang Es Teh, Gus Miftah Akhirnya Meminta Maaf, Tegaskan Hanya Bercanda
Kolase Tribunnews
Dihujat publik usai mengejek pedagan es teh, Gus Miftah akhirnya meminta maaf, tegaskan hanya bercanda. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemuka agama sekaligus Utusan Khusus Presiden, Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah, menuai hujatan dari publik. 

Hal tersebut buntut dari video Gus Miftah yang mengejek pedagang es teh saat berdakwah, tengah viral di media sosial. 

Dalam video itu, terlihat Gus Miftah mengolok-olok sebelum mengeluarkan kalimat kasar pada bapak penjual es itu. 

Sadar perilakunya menuai kontroversi, Gus Miftah akhirnya meminta maaf. 

Ia mengaku tabiat buruk yang keluar dari mulutnya tersebut lantaran khilaf. 

"Saya Miftah Maulana Habiburrahman menanggapi yang viral, yang pertama dengan kerendahan hati saya minta maaf atas kekhilafan saya," ujar Gus Miftah, dikutip dalam YouTube Mantra News, Kamis (5/12/2024). 

Diakui pendakwah berusia 43 tahun ini, dirinya memang sering bercanda oleh siapapun. 

Berita Rekomendasi

"Saya memang sering bercanda dengan siapapun," lanjutnya. 

Baca juga: Gaji Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden Prabowo, Kini Disorot Usai Olok-Olok Penjual Es Teh

Tak hanya itu, Gus Miftah juga meminta maaf kepada masyarakat yang merasa terganggu akibat candaannya. 

Pun, Gus Miftah juga menyesal telah melontarkan candaan tersebut yang dinilai khalayak sangat berlebihan. 

"Saya juga minta maaf kepada masyarakat atas kegaduhan ini." 

"Yang merasa terganggu dengan candaan saya, yang dinilai oleh masyarakat mungkin berlebihan. Untuk itu saya minta maaf," terangnya. 

Atas hal ini, Gus Miftah mengaku akan intropeksi diri dan lebih berhati-hati berbicara di depan publik untuk kedepannya. 

"ini juga merupakan introspeksi bagi saya untuk lebih berhati-hati berbicara di depan publik dan masyarakat," jelas Gus Miftah

Diolok Gus Miftah, Sunhaji Penjual Es Teh Banjir Rezeki

Sementara Sunhaji, penjual es teh yang diolok-olok Gus Miftah, justru ketiban pulung. 

Bukan hanya bakal diberangkatkan umrah gratis, ia juga mendapatkan uang tunai senilai Rp100 juta yang diberikan oleh YouTuber Willie Salim.

Willie Salim menilai Sunhaji adalah seorang ayah yang berjuang menafkahi keluarganya.

"Banyak yang sayang sama bapak, banyak sekali, pak. Jutaan orang," kata Willie Salim kepada Sunhaji saat mereka bertemu seperti dikutip pada video yang diunggah di akun Instagramnya, Rabu (4/12/2024). 

Dalam percakapan tersebut, Sunhaji mengaku menerima yang dialaminya dengan hati lapang, meski ada perasaan kecewa karena diolok-olok.

"Ini ujian dari Tuhan," ucap Sunhaji.

Dia juga menegaskan masalahnya dengan Gus Miftah sudah selesai. 

"Pagi langsung tatap muka, saling maaf-maafan," tegas Sunhaji.

Sunhaji pun menceritakan momen yang dia alami setelah acara yang diramaikan Gus Miftah di Magelang, Jawa Tengah, itu selesai.

Usai acara, Sunhaji ternyata tidak pulang ke rumah. Ia terjebak hujan hingga lewat hari.

Istri menangis. Ia cemas karena suaminya belum juga pulang.

Tangkapan layar postingan Willie Salim, seorang konten kreator.
Tangkapan layar postingan Willie Salim, seorang konten kreator. (Instagram @willie27_)

Baca juga: Diminta Mayor Teddy Berbicara Lebih Hati-hati di Depan Umum, Gus Miftah Janji Introspeksi Diri

Yang apes, dagangan Sunhaji malam itu tidak laku terjual. 

Sementara ia merasa harus tanggung jawab menafkahi keluarga.

"Lihat bapak, saya rasanya tertampar," kata Willie Salim.

Willie pun menanyakan keinginan dan cita-cita Sunhaji di masa mendatang.

Sunhaji mengungkap dirinya ingin memiliki warung sendiri agar tak perlu jualan keliling.

Tanpa basa-basi, Willie Salim langsung mengeluarkan tumpukan uang pecahan Rp100 ribu senilai Rp100 juta dan diserahkan kepada Sunhaji.

"Seratus juta untuk bapak pedagang es teh viral. Semoga bermanfaat Sebaik-baiknya manusia ialah yang bermanfaat bagi orang lain," tulis Willie Salim di postingannya.

Air mata Sunhaji pecah. Ia menangis sejadi-jadinya.

Tak disangka olok-olok yang dialamatkan kepadanyam kini mendatangkan berkah.

"Saya tak menyangka uang sebanyak ini ya Allah," ujar Sunhaji. 

"Rezeki dari yang Di Atas, Pak. Bapak tulus, orang baik, sayang istri, tanggung jawab sama keluarga, sayang anak. Mungkin uang ini bisa dipakai Rp50 juta untuk usaha warung. Masih ada Rp50 juta, Rp20 juta untuk anak ditabung untuk sekolah. Lunasi tunggakan, sisa uangnya ditabung," Willie Salim memberi saran.

Saat pulang, Willie Salim berpamitan memeluk Sunhaji. 

Willie dan Sunhaji sontak menangis bersama.

"Saya tidak bisa membalas," kata Sunhaji.

(Tribunnews.com, Rinanda/Williem)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas