Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Venna Melinda Ungkap Rencananya setelah Cerai dari Ferry Irawan, Akui Ingin Jadi Ibu yang Baik

Venna Melinda membeberkan rencananya usai resmi cerai dari Ferry Irawan, sebut akan mempriritaskan anak dan menjadi ibu yang baik.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Yurika NendriNovianingsih
zoom-in Venna Melinda Ungkap Rencananya setelah Cerai dari Ferry Irawan, Akui Ingin Jadi Ibu yang Baik
tribunnews.com/Fauzi Alamsyah
Venna Melinda di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jumat (6/12/2024). Venna Melinda membeberkan rencananya usai resmi cerai dari Ferry Irawan, sebut akan mempriritaskan anak dan menjadi ibu yang baik. 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan artis Venna Melinda dan Ferry Irawan sudah resmi bercerai secara verstek pada Senin (2/12/2024) lalu. 

Pengadilan Agama Jakarta Selatan pun telah mengeluarkan dokumen akta perceraian Venna Melinda dengan Ferry Irawan

Baru-baru ini, Venna Melinda pun membeberkan rencanannya setelah resmi bercerai dengan Ferry Irawan

Ibu Verrell Bramasta itu mengaku akan meresmikan bisnisnya di bidang kecantikan dan kesehatan.

"Rencananya yang pasti tahun depan aku mau rilis skincare, healthcare, pokoknya bisnis lah," ungkap Venna Melinda dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Sabtu (7/12/2024). 

Lebih lanjut, Venna mengaku akan banyak menghabiskan waktunya untuk mengurus anak bungsunya, Vania. 

Ia mengaku ingin menjadi ibu yang baik untuk sang putri. 

Berita Rekomendasi

"Kemudian Vania udah kelas 4, jadi akan makin banyak nih les-lesnya, jadi ibu yang baik buat Vania," ujar Venna.

Di sisi lain, rupanya Verrell juga telah lama ingin mengajak sang ibu untuk berkunjung ke daerah pemilihan.

Seperti diketahui, putra sulung Venna itu kini menjabat sebagai annggota DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat VII.

Sementara itu, putra kedua Venna, Athalla Naufal juga mengaku ingin belajar bisnis dari sang ibu.

Baca juga: Tak Saling Buka Aib, Itu Cara Venna Melinda Jaga Hubungan Baik dengan Ferry Irawan

Karenanya, Venna mengaku ingin menyibukkan dirinya untuk menemani ketiga anaknya berproses setelah menjanda.

"Verrell nih, 'Mama ayo kapan mau ikut ke dapil'. Atalla juga katanya mau bisnis."

"Jadi ibu yang baik buat anak-anak ya, itu pekerjaan yang kayaknya paling nikmat ya di dunia ini. Itu aja lah, dinikmati hidupnya," Venna Melinda menambahkan.

Di kesempatan itu, Venna juga mengungkap respons anak-anaknya setelah ia resmi kembali menyandang status janda.

Venna pun mengatakan Athalla menyampaikan ucapan selamat kepadanya.

"Athalla bilang selamat mama. Verrell juga, 'nanti ke dapil temani aku'."

"Anak-anak jauh lebih respect terhadap aku dengan aku menjalani tidak dengan cengeng, bisa move on lah dari semua ini," ungkapnya.

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas