Kuasa Hukum Nikita Mirzani Ungkap Razman Nasution Sudah Dilarang Bertemu Lolly dan Mengadopsinya
Kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid tegaskan jika Razman Arif Nasution dilarang bertemu dengan Lolly ataupun mengadopsinya.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Yurika NendriNovianingsih

TRIBUNNEWS.COM - Kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid tegaskan jika Razman Arif Nasution dilarang bertemu dengan Lolly.
Setelah 5 bulan berada di safe house atau rumah aman kemudian dipindahkan RS Polri, anak sulung Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly kini telah dikembalikan kepada keluarganya.
Lolly kini diketahui berada di tempat tinggal ekslusif, setelah dijemput budenya.
Hal itu disampaikan oleh kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid yang menjelaskan kondisi Lolly saat ini.
"Setelah budenya menjelaskan segala macam maka Laura diserahkan kepada saya selaku perwakilan dari Nikita Mirzani," kata Fahmi Bachmid, mengutip YouTube Intens investigasi, Rabu (22/1/2025).
"Setelah itu saya minta anak itu ada ditempatkan di tempat yang sangat-sangat eksklusif," sambungnya.
Selanjutnya, Fahmi Bachmid menegaskan jika orang lain adapun Razman Nasution yang menyebut dirinya perwakilan Lolly dilarang menemui anak Nikita Mirzani.
Bukan tanpa alasan, mengingat kuasa hukum Vadel Badjideh tersebut bukan orang tua kandung maupun memiliki ikatan darah dengan Lolly.
"Dilarang, bukan lagi tidak boleh, dilarang," tegas Fahmi.
"Satu tidak mempunyai hubungan darah, yang kedua bukan orang tuanya, ketiga Bukan walinya," tandasnya.
Tidak hanya dilarang bertemu dengan Lolly, kuasa hukum Nikita itu juga mengomentari soal keinginan Razman Nasution mengadopsi Lolly.
Baca juga: Sentil Razman Nasution yang Datangi Komnas HAM, Kuasa Hukum Nikita: Sekalian ke PBB Kalau Perlu!
Sebagai pewakilan Nikita Mirzani, ia dengan tegas menentang keinginan sang pengacara.
"(Adopsi) bukan gagal, tapi dilarang ya penegasan tanpa paksaan," ucap Fahmi.
Lebih lanjut Fahmi juga menanggapi soal pihak Razman Nasution yang menyebut sebagai pewakilan Lolly.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.