Razman Sambangi Polres Jaksel, Hendak Cabut Laporan Umar Badjideh terhadap Nikita Mirzani
Kedatangan Razman ke Polres Jaksel juga untuk mempertanyakan perkembangan beberapa kasus terhadap Nikita Mirzani.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengacara Razman Arif Nasution mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (24/3/2025).
Kedatangan Razman ke Polres Jaksel, hendak mempertanyakan perkembangan beberapa kasus terhadap Nikita Mirzani.
Pertama, Razman memastikan perkembangan Laporan polisinya terhadap Nikita Mirzani berkait dugaan pencemaran nama baik melalui elektronik.
Baca juga: Razman Nasution Terus Dalami Kasus Vadel Badjideh, Duga Keluarga Kliennya Tak Jujur
"Hari kni saya mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan untuk memastikan perkembangan kasus yang saya laporkan terkait dengan laporan saya terhadap Niita Mirzani," kata Razman.
Kemudian laporan lainnya dari Razman terhadap Nikita berkait penganiayaan. Kedua laporan polisi ini masih terus berlanjut.
Sebab Razman kukuh ingin memenjarakan Nikita.
"Kemudian yang kedua laporan saya terhadap dugaan penganiayaan karena kemarin Nikita Mizani tidak datang maka penyidik mengatakan mereka akan gelar," ucap Razman.
"Saya mau pastikan sudah sampai dimana untuk naik sidiknya dan ini pun tidak akan ada dihentikan," lanjutnya.
Selanjutnya, kemungkinan pencabutan laporan polisi Umar Badjideh terhadap Nikita Mirzani berkait pencemaran nama baik.
"Kemudian yang ketiga saya akan koordinasikan tentang rencana pencabutan laporan dari Bapak Umar Vadjideh ayah Vadel. Saya akan lihat perkembangannya seperti apa, teknisnya seperti apa nanti akan kita komunikasikan dengan tim kami untuk sampaikan ke keluarga Badjideh," bebernya.
Razman akan berkoordinasi dengan keluarga Vadel untuk mencabut laporan polisinya terhadap Nikita.
"Saya tanya Pak Umar nanti proses pencabutannya gimana," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.