Tim Dayung dan Bradley Wiggins Diabadikan di Prangko Emas
Teka-teki siapa yang berhak menghiasi gambar prangko emas yang dikeluarkan oleh Kerajaan Inggris akhirnya terjawab
TRIBUNNEWS.COM – Teka-teki siapa yang berhak menghiasi gambar prangko emas yang dikeluarkan oleh Kerajaan Inggris akhirnya terjawab pada hari kelima olimpiade. Tak cuma satu, tapi dua gambar prangko istimewa yang akan dicetak dalam jumlah jutaan lembar tersebut siap dikeluarkan oleh kerajaan Inggris untuk disebar di 500 jaringan Kantor Pos di sana.
Dua gambar prangko warna emas itu dibuat dengan hiasan tim dayung putri Inggris terdiri dari Helen Glover dan Heather Stanning dan prangko bergambar atlet balap sepeda, Bradley Wiggins. Mereka meraih medali emas pertama buat Inggris pada saat yang hampir bersamaan di olimpiade 2012.
Tim dayung putri Inggris Raya berhasil menyabet medali emas dalam partai final Quadrupe Sculls putri yang digelar di Eton Dorney. Duet pedayung Inggris itu tampil penuh semangat mendapat dukungan dari masyarakat Inggris. Sejak awal start, mereka melesat memimpin di depan pesaing-pesaingnya.
Mereka menang dengan catatan waktu tujuh menit 27,13 detik. Ketika melewati batas akhir, Glover langsung mengangkat tangannya kemudian saling berpelukan dan memberi hormat kepada penonton, termasuk Pangeran Harry dan Putri Kerajaan.
Glover mengaku prestasi ini sangat istimewa. Ia sendiri tadinya tidak menyangka bisa mendapatkannya. "Saya hanya tersenyum. Yang saya ingat adalah saya tidak menyangka akan mendapatkan medali emas ini," katanya.
Kegembiraan juga dirasakan oleh Stanning. Ia merasa bahagia, ia ingat saat-saat ketika rekannya berteriak untuk terus memacu kecepatan karena lawan-lawan ada di belakang mereka.
Di posisi kedua atau peraih medali perak adalah tim Australia yang terdiri Kate Hornsey dan Sarah Tait, dengan catatan waktu tujuh menit 29,86 detik. Sedangkan medali perunggu diraih tim Selandia Baru, Juliette Haigh dan Rebecca Scown, dengan waktu tujuh menit 30,19 detik.
Sementara itu, Bradley Wiggins, sukses mengukir sejarah usai meraih medali emas nomor Individual Time Trial. Sampai saat ini, ia telah menjadi atlet Inggris dengan koleksi medali terbanyak di Olimpiade yaitu tujuh medali.
Wiggins berhasil mengalahkan Juara Dunia Time Trial asal Jerman, Tony Martin, dengan catatan waktu terbaik 50 menit, 39,54 detik. Ia unggul 44 detik atas Martin yang meraih medali perak. Sementara medali perunggu direbut kompatriot Wiggins, Chris Froome, dengan catatan waktu 51 menit 47 detik.
Tahun ini bisa dibilang menjadi era keemasan Wiggins. Sebelumnya, ia berhasil membuat sejarah dengan menjadi orang Inggris pertama yang menjuarai kejuaraan balap sepeda paling bergengsi di dunia, Tour de France.
Raihan medali emas di London 2012 membuat Wiggins kembali masuk buku sejarah. Ia berhasil melewati rekor enam medali milik atlet rowing legendaris Inggris, Sir Steve Redgrave, serta jadi pebalap sepeda pertama yang meraih gelar juara Olimpiade dan Tour de France di tahun yang sama.
Empat dari tujuh medali milik Wiggins merupakan medali emas. Ia merebut emas di nomor Individual Pursuit pada 2004 dan 2008, Team Pursuit di Beijing, dan Time Trial di London 2012. Sisanya adalah perak Team Pursuit di Athena, serta dua perunggu nomor Madison pada 2004 dan Team Pursuit di Sydney 2000. (Tribunnews/mba)