Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ratusan Pebalap Beradu di Yamaha Cup Race 2013

Kegiatan balapan motor Yamaha Cup Race (YCR) kembali bergulir. YCR 2013 Seri I bakal berlangsung di sirkuit GOR Sudiang, Makassar

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ratusan Pebalap Beradu di Yamaha Cup Race 2013
bolanews.com
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasriyani Latif

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Kegiatan balapan motor Yamaha Cup Race (YCR) kembali bergulir. YCR 2013 Seri I bakal berlangsung di sirkuit GOR Sudiang, Makassar, Jumat (29/3/2013) dan Sabtu (30/3/2013).

Sama seperti pelaksanaan tahun sebelumnya, YCR 2013 bakal berlangsung pada malam hari.

Panitia YCR 2013, Alro, mengatakan, YCR merupakan ajang tahunan Yamaha untuk mencari bibit-bibit pebalap, yang dipersiapkan bukan hanya di tingkat nasional, namun juga pentas internasional.

"Balapan ini terbuka untuk semua pebalap se-Sulawesi," katanya di Makassar, Kamis (28/3/2013).

Seri I Makassar akan melombakan enam kelas. Yakni Bebek 4 Tak 125 cc Tune Up Seeded (MP1), Bebek 4 Tak 110 cc Tune Up Seeded (MP2), Bebek 4 Tak 125 cc Tune Up Pemula A (MP3), Bebek 4 Tak 110 cc Tune Up Pemula A (MP4), Bebek 4 Tak 125 Standar Pemula Bebas Usia (MP5), dan Matic 130 cc Tune Up Open (MP7).

Pada Seri I Makassar ini, peserta memperebutkan puluhan juta rupiah, termasuk dua unit motor Jupiter Z, masing-masing satu unit untuk kelas MP1-MP2 dan satu unit motor untuk kelas MP3-MP4.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas