Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

McLaren Ingin Pulangkan Raikkonen

Tim McLaren mengharapkan bisa kembali diperkuat oleh Kimi Raikkonen

zoom-in McLaren Ingin Pulangkan Raikkonen
net
Pembalap Tim Lotus, Kimi Raikkonen 

TRIBUNNEWS.COM – Tim McLaren mengharapkan bisa kembali diperkuat oleh Kimi Raikkonen. Bahkan sempat ada rencana di 2014 mendatang, pembalap asal Finladia itu akan meninggalkan tim Lotus. Harapannya, dia kembali menjadi pembalap McLaren seperti yang pernah terjadi sebelumnya.

Bos tim McLaren, Martin Whitmarsh yakin Kimi Raikkonen "Sudah ditakdirkan" untuk meninggalkan Lotus. Dan dia akan kembali menjadi pembalap McLaren. Whitmars menambahkan, timnya sudah melakukan pendekatan dan telah ada pembicaraan dengan Raikkonen sejak tahun lalu.

Namun dari pembicaraan tahun lalu itu mereka gagal mencapai kesepakatan untuk menggaetnya jadi pembalap tahun ini dengan beberapa alasan. Sehingga pada saat McLaren tak mendapatkan Raikkonen pada musim ini, McLaren memilih Jenson Button dan Sergio Perez untuk jadi pembalap mereka. Namun McLaren tetap memiliki harapan untuk bisa mendapatkan Raikkonen kembali.

Dalam perjalanan kariernya, Kimi Raikkonen pernah jadi pembalap McLaren pada musim 2002 hingga 2006. Dan pada tahun 2010 lalu, Raikkonen sempat hampir jadi pembalap McLaren lagi namun ternyata saat itu tim McLaren mengikat kontrak dengan Jenson Button, juara dunia F1 2009 saat bersama Brawn GP.

Ketika ditanyakan apakah pihak McLaren mempertimbangkan untuk membawa Kimi Raikkonen kembali, Whitmars menjawab "Ya, kami akan melakukannya. Tentu saja Kimi memilih untuk pergi ke tempat lain dan Saya merasa dia tak akan berhasil meraih targetnya. Jadi kita lihat saja apa yang dia dapatkan bersama tim lain. Kami sangat terbuka terhadap dia. Tahun lalu kami sudah pernah melakukan pembicaraan dengan dia tapi karena beberapa alasan, kita tak bisa menjalin kerjasama. Tahun iniu kami belum ada pembicaraan," kata Whitmarsh.

"Kami selalu menjadi pembalap hebat dan Saya adalah penggemar beratnya. Kami belum bicara langsung pada Kimi saat ini, kita lihat saja apa yang akan terjadi di pasar bursa pembalap," katanya.

Yang jelas, McLaren akan melakukan pendekatan kepada Kimi Raikkonen dan diharapkan Raikkonen juga mau kembali gabung dengan McLaren.

Berita Rekomendasi

Whitmars menjelaskan bahwa Jenson Button dan Sergio Perez juga masih layak bersama McLaren untuk musim berikutnya, terutama karena pertimbangan faktor mobil balap tim McLaren yang telah gagal memenuhi harapan tahun ini. "Mereka (Button dan Perez) telah menjadi pembalap yang fantastis dan saya pikir mereka pantas bersama kami lagi tahun depan," katanya.

Sementara itu terkait bursa pembalap, Jenson Button yang menjadi salah satu pilihan McLaren untuk musim 2014, secara terbuka sempat menyatakan tak akan pindah ke Red Bull.

"Bergabung ke Red Bull bukan pilihan saya pada saat ini tapi itu tawaran menarik dan saya senang. Saya sudah merasa nyaman di sini (McLaren) dan Saya merasa kami bisa meraih lebih banyak keberhasilan lagi bersama-sama. Saya pikir Saya akan berada di sini sampai sisa akhir karier saya di Formula 1," katanya. (Tribunnews.com/mba)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas