Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ana Ivanovic ke Babak III Toray Pan Pacific Open

Petenis Serbia, Ana Ivanovic meraih kemenangan mudah, 6-3, 6-0, atas Elina Svitolina

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Ana Ivanovic ke Babak III Toray Pan Pacific Open
zimbio
Ana Ivanovic 

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Petenis Serbia, Ana Ivanovic meraih kemenangan mudah, 6-3, 6-0, atas Elina Svitolina, pada babak kedua Toray Pan Pacific Open, yang berlangsung di Tokyo, Selasa (24/9/2013). Ivanovic hanya butuh 53 menit untuk mendapatkan kemenangan ini.

Sebelumnya, di babak pertama, petenis yang belum meraih gelar tahun ini tersebut, juga menang mudah atas Annika Beck dengan 6-1, 6-1. Selanjutnya, Ivanovic akan bertemu wakil Jerman, Angelique Kerber, di babak ketiga.

Perenis Serbia lainnya yang juga lolos ke babak ketiga adalah Jelena Jankovic. Unggulan keenam ini mengalahkan Ayumi Morita dengan 6-4, 6-1, dalam satu jam 33 menit.

Di babak ketiga, Jankovic akan menghadapi Eugenie Bouchard, yang melangkah ke babak ini setelah menumbangkan unggulan sembilan asal Amerika Serikat, Sloane Stephens, 5-7, 7-6(7), 6-3.

Petenis lain yang lolos ke babak ketiga adalah Svetlana Kuznetsova. Wakil Rusia ini menundukkan unggulan tiga dari Italia, Sara Errani, 6-4, 6-4.

Unggulan pertama, Victoria Azarenka, akan menghadapi Venus Williams, sore nanti. Sebelumnya, akan ada pertarungan antara Agnieszka Radwaska yang baru saja juara di Korea Open, melawan Aleksandra Wozniak.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas