Riky Widianto/Richi Puspita Dili Juara Ganda Campuran Belanda Terbuka 2014
Riky/Richi mengalahkan pasangan tuan rumah Jorut De Reuiter/Samantha Barning melalui lima game, 11-10, 10-11, 9-11, 11-8, 11-1 dalam waktu 57 menit.
Penulis: Murtopo
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM,ALMERE - Pasangan Riky Widianto/Richi Puspita Dili merebut gela Juara Ganda Campuran di turnamen bulu tangkis Yonex Dutch Open 2014. Di turnamen yang digelar di Almere, 7-12 Oktober 2014, Riky/Richi mengalahkan pasangan tuan rumah Jorut De Reuiter/Samantha Barning melalui lima game, 11-10, 10-11, 9-11, 11-8, 11-1 dalam waktu 57 menit.
Pertandingan kedua pasangan berjalan ketat sejak game pertama. Merebut game pertama dengan 11-10, Riky/Richi gagal membendung perlawanan De Ruiter/Barning di dua game berikutnya dan menyerah 10-11, 9-11. Namun, tidak ada kata berakhir pada diri Riky/Richi yang kemudian bangkit lagi di game ketiga dan merebut game tersebut dengan skor 11-8. Di game penentuan. Riky/Richi bermain dengan baiknya dan memenangkan gelar juara Ganda Campuran di Belanda Terbuka 2014.
Di nomor tunggal putri, pemain Amerika Serikat, Zhang Beiwen berhasil merebut gelar juara setelah mengalahkan pebulu tangkis Taiwan, Yu Po Pai dengan skor 11-9.1107,11-8.
Saat ini, ganda putri Shendy Puspa Irawati/Vita Marissa akan menantang unggulan pertama Eefje Muskens/Selena Piek (Belanda).