Sebastian Vettel Diminta Menghadap Pimipinan Tim Ferrari
Pemimpin tim Ferrari Maurizio Arrivabene meminta Sebastian Vettel datang ke markas tim di Maranello
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MARANELLO - Pemimpin tim Ferrari, Maurizio Arrivabene, meminta Sebastian Vettel datang ke markas tim di Maranello, Italia, Kamis (15/1), agar bisa lebih mengenal tim barunya.
"Atas permintaan Pemimpin Tim Maurizio Arrivabene, Sebastian Vettel datang ke Maranello untuk mengunjungi Gestione Sportiva," demikian pernyataan di situs resmi Tim Kuda Jingkrak.
"Tujuan dari tur itu adalah agar empat kali juara dunia bisa melihat seluruh departemen di markas tim dan lebih mengenal semua orang yang akan bekerja dengannya pada musim 2015," lanjut pernyataan Ferrari.
Kedatangan Vettel ke Maranello hanya berselang dua pekan lebih sebelum dimulainya tes pramusim di Jerez, Spanyol.
Ferrari melakukan restrukturisasi tim besar-besaran sejak mengumumkan kedatangan Vettel, termasuk pemecatan eks pemimpin tim Marco Mattiacci serta dua teknisi senior, Pat Fry dan Nikolas Tombazis. Fry merupakan orang yang menemani Vettel saat mengunjungi garasi Ferrari ketika tes di Abu Dhabi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.