Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Petenis Jepang Mendominasi di Bankaltim And Balikpapan City Government Open 2015

Petenis Jepang meneruskan dominasinya dalam turnamen ITF Women’s Circuit bertajuk Bankaltim And Balikpapan City Government Open

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Petenis Jepang Mendominasi di Bankaltim And Balikpapan City Government Open 2015
humpas pelti
Miyu Kato 

TRIBUNNEWS.COM, BALIKPAPAN - Petenis Jepang meneruskan dominasinya dalam turnamen ITF Women’s Circuit bertajuk Bankaltim And Balikpapan City Government Open 2015 di Kompleks Stadion Tenis Balikpapan, Kalimantan Timur.

Kubu Negeri Sakura itu berhasil meloloskan tiga peserta di semi final nomor tunggal dalam ajang yang menyediakan hadiah total 25.000 dollar AS atau sekitar Rp 325 juta ini.

Unggulan keempat, Miyu Kato yang berperingkat dunia 366 mengawali langkah sukses petenis Jepang melewati perempat final, Jumat (29/5).

Dalam tempo satu jam delapan menit, Kato yang berperawakan mungil menggilas unggulan keenam dari Thailand, Nudnida Luangnam (379) 6-3 6-1.

“Saya gembira hari ini menang karena lawan banyak melakukan unforced error. Tentu saja, saya ingin menang lagi di semi final,” tutur Kato, seusai pertandingan.

Kato bakal meladeni unggulan kedelapan, Akiko Omae (406) yang susah payah menang atas last direct acceptance player, Hirono Watanabe (980) melalui pertarungan rubber set 7-6(7) 2-6 6-2.

“Siapapun lawannya di semi final, selalu sulit bila bertemu antar sesama petenis Jepang, baik itu Akiko Omae ataupun Hirono Watanabe,” lanjut gadis kelahiran Kyoto, 21 November 1994 ini ketika mengamati laga calon lawannya di partai semi final.

Apa yang dikemukakan Kato soal alotnya laga sesama wakil Negeri Matahari Terbit itu, talah menjadi kenyataan dalam partai perempat final di paruh bawah undian antara unggulan ketiga, Ayaka Okuno (360) dan Erika Sema (378) yang menempati posisi seeded kelima.

Berita Rekomendasi

Okuno memenangi partai yang memakan tempo tiga jam 30 menit melalui rubber set dengan skor ketat, 7-6(6) 2-6 7-6(8).

Di semi final, Okuno, kelahiran Osaka 21 Juni 1995 akan menantang unggulan kedua asal China, Jia Jing Lu (312) yang berhasil mengatasi perlawanan seeded ketujuh Harriet Dart asal Inggris, 6-3 6-4.

Bankaltim and Balikpapan City Government Open 2015 adalah turnamen ITF Women’s Circuit yang menyediakan total hadiah 25.000 dollar AS atau sekitar Rp 325 juta.

Pemerintah Kota Balikpapan, Kalimantan Timur secara konsisten berhasil menghadirkan turnamen ini sejak lebih dari satu dekade silam.

Sabtu (30/5), ajang yang berlangsung di Kompleks Stadion Tenis Kota Balikpapan ini akan menggelar partai semi final nomor tunggal dan final ganda, mulai pukul 11.00.

Hasil, Jumat (29/5)
Perempat Final Tunggal
Akiko Omae (8/Jepang) v Hirono Watanabe (Jepang) 7-6(7) 2-6 6-2
Miyu Kato (4/Jepang) v Nudnida Luangnam (6/Thailand) 6-3 6-1
Ayaka Okuno (3/Jepang) v Erika Sema (5/Jepang) 7-6(6) 2-6 7-6(8)
Jia Jing Lu (2/China) v Harriet Dart (7/Inggris) 6-3 6-4

Semi Final Ganda
Nicha Lertpitaksinchai/Nudnida Luangnam (Thailand) v Erika Sema/Yurika Sema (4/Jepang) partai tunda (Sabtu, 30/5)
Harriet Dart (Inggris Raya)/Prarthana G Thombare (India) v Jiaxi Lu/Dan Ni Wang (China) 6-3 6-3

Jadwal, Sabtu (30/5)
Semi Final Tunggal
Akiko Omae (8/Jepang) v Miyu Kato (4/Jepang)
Ayako Okuno (3/Jepang) v Jia Jing Lu (2/China)

Final Ganda
Harriet Dart (Inggris)/Prarthana G. Thombare (India) v Nicha Lertpitaksinchai/Nudnida Luangnam (Thailand) atau Erika Sema/Yurika Sema (4/Jepang)h.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas