Serena Williams Jumpa Maria Sharapova di Semifinal Wimbledon
Sedangkan petenis unggulan 20 Garbine Muguruza menantang Agnieszka Radwanska yang menjadi unggulan 13.
Penulis: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, WIMBLEDON - Unggulan utama Serena Williams ditantang unggulan empat Maria Sharapova pada semifinal tunggal putri Wimbledon 2015.
Sedangkan petenis unggulan 20 Garbine Muguruza menantang Agnieszka Radwanska yang menjadi unggulan 13.
Serena maju ke semifinal setelah mengalahkan Victoria Azarenka 3-6 6-2 6-3 di center court. Sedang Sharapova, petenis Rusia itu menjungkalkan Coco Vandeweghe 6-3 6-7 (3-7) 6-2.
Muguruza menjadi petenis Spanyol pertama dalam 18 tahun yang bisa melaju ke semifinal Wimbledon. Petenis Spanyol terakhir yang bisa menyentuh semifinal adalah Arantxa Sanchez.
Muguruza melangkah ke semifinal setelah menundukkan Timea Bacsinszky 7-5, 6-3.
Lawan Muguruza di semifinal, Agnieszka Radwańska menundukkan Madison Keys 7-6(3), 3-6, 6-3 di perempat final.