Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Manny Pacquiao Siapkan Diri Jadi Kandidat Senator Filipina

Petinju Filipina, Manny Pacquaio, ingin segera mengabdikandiri untuk negara dan rakyat Filipina

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Manny Pacquiao Siapkan Diri Jadi Kandidat Senator Filipina
gettyimages.ie
Manny Pacquiao 

TRIBUNNEWS.COM, MANILA - Petinju Filipina, Manny Pacquiao, ingin segera mengabdikandiri untuk negara dan rakyat Filipina.

Petinju berusia 37 tahun itu akan menjalani pertarungan terakhirnya menghadapi juara dunia kelas welter versi WBO, Timothy Bradley, pada 9 April 2016.

Pacquiao akan maju sebagai kandidat senator dalam pemilihan umum Filipina pada Mei nanti.

Menurut Pacquiao, duel ketiga menghadapi Bradley akan menjadi momen yang tepat untuk mengundurkan diri dari dunia tinju yang telah membesarkan namanya.

“Saya akan merasa sedih ketika harus gantung sarung tinju. Namun, Anda tidak bisa selamanya di atas ring,” kata Pacquiao dalam rangkaian tur untuk mempromosikan pertarungannya seperti dilansir Daily Mail, Rabu (20/1/2016).

“Saya telah bertinju selama bertahun-tahun untuk membantu keluarga dan ibu saya. Saya ingin mengakhiri karier bertinju karena saya memiliki keinginan di hati untuk membantu rakyat-rakyat dan negara Filipina,” ujar petinju yang pernah meraih delapan gelar juara di delapan divisi berat itu.

“Pencapaian paling besar dalam hidup bukanlah apa yang anda lakukan untuk diri Anda sendiri, melainkan apa yang Anda lakukan untuk orang lain. Hidup itu singkat, sangat penting agar kita mencintai satu sama lain dan saling bersatu,” ucap pria yang mulai menjadi anggota kongres Filipina sejak tahun 2010.

Berita Rekomendasi

Tak lupa, Pacquiao juga mengucapkan banyak terima kasih untuk pelatihnya, Freddie Roach yang telah melatih dirinya selama 15 tahun.

“Freddie tidak hanya menjadi pelatih bagi saya, melainkan juga saudara saya,” ucap Pacquiao.

Pertarungan Pacquiao dengan Bradley akan digelar di MGM Grand Hotel & Casino, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.

Dikabarkan Pacquiao akan mendapatkan bayaran sebesar 20 juta dolar AS (sekitar 280 milyar rupiah), sedangkan Bradley “hanya” akan mendapatkan 6 juta dolar AS (sekitar 84 milyar rupiah).

Sumber: Juara.net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas