Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Rossi dan Marquez Saling Tatap di Tikungan

"Saya tak akan pernah lupa," kata Rossi. Begitu pula Marquez, saat di Sentul mengaku urusan dengan Rossi masih belum selesai.

Penulis: Husein Sanusi
zoom-in Rossi dan Marquez Saling Tatap di Tikungan
TRIBUN/SANOVRA JR
Pembalap Valentino Rossi (kiri) dan pembalap Marc Marquez (kanan) beradu saat melintas ditikungan pada balapan MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Minggu (25/10/2015). Pada seri tersebut, Dani Pedrosa berhasil menempati urutan pertama yang di susul oleh Jorge Lorenzo diposisi kedua dan Valentino Rossi diposisi ke tiga. Dalam balapan ini, Valentino Rossi mendapat hukuman setelah terlihat sengaja menjatuhkan Marc Marquez yaitu pengurangan tiga poin dan mesti start dari posisi terbuncit di Grand Prix Valencia nanti. TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR 

TRIBUNNEWS.COM - Persaingan panas antara Valentino Rossi dan Marc Marquez pada akhir musim lalu tampaknya berlanjut pada musim ini. Kedua pebalap sempat terlibat saling tatap pada saat digelarnya uji coba pramusim di sirkuit Philip Island, Rabu (17/2). Sayang, cuaca saat uji coba sempat turun hujan.

Saat melewati tikungan, Rossi dan Marquez sempat terlihat berada dalam posisi berdekatan. Posisi Marquez ada di belakang Rossi. Dalam sebuah kesempatan, Marquez menyalip Rossi sambil menatap mata "The Doctor". Rossi yang tersalip pun membalas tatapan Marquez.

Ini menjadi momen pertama ketika kedua pebalap berada dalam posisi sangat dekat dan terlihat ada bahasa tubuh di lintasan balap. Di sesi terakhir, Rossi akhirnya mampu mengungguli Marquez.

Hal ini menegaskan kembali perseteruan di antar keduanya. Dalam sebuah wawancara pada menyambut ulang tahunnya, Rossi mengaku hubungannya dengan Marquez belum akur.

"Saya tak akan pernah lupa," kata Rossi. Begitu pula Marquez, saat di Sentul mengaku urusan dengan Rossi masih belum selesai.

Sementara itu, usai uji coba, Rossi mengaku salah menerka cuaca. Hujan turun saat digelar uji coba pramusim hari pertama di sirkuit Philip Island. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas