Daftar Lengkap Pebulutangkis Indonesia di Turnamen All England 2016
Tim bulutangkis Indonesia menjadikan turnamen All England 2016 sebagai ajang pemanasan.
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim bulutangkis Indonesia menjadikan turnamen All England 2016 sebagai ajang pemanasan.
Manajer Tim Indonesia di All england 2016, Ricky Soebadja sudah menunjuk tim andalan untuk memenangkan turnamen tersebut.
Tim ganda putra Hendra/Ahsan dan ganda campuran lewatTontowi/Liliyana menjadi andalan di turnamen tersebut.
Selain menjadikan turnamen itu ajang pemanasan, pihak PBSI juga menargetkan gelar jugara untuk memperbaiki peringkat Indonesia di dunia.
Berikut daftar 28 nama pebulutangkis Indonesia di All England 2016:
Tunggal Putra:
- Tommy Sugiarto
- Ihsan Maulana Mustofa
- Anthony Sinisuka Ginting
- Jonatan Christie
Tunggal Putri:
- Linda Wenifanetri
- Maria Febe Kusumastuti
Ganda Putra:
- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
- Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi
- Berry Angriawan/Rian Agung Saputro
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
Ganda Putri:
- Greysila Polii/Nitya Krishinda Maheswari
- Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani
- Della Destiara/Rosyita Eka Putri Sari
Ganda Campuran:
- Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir
- Praveen Jordan/Debby Susanto
- Ronald Alexander/Melati Daeva Octavianti
- Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja.