Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Skechers 5 km Walk & Run for Pink Ribbon Dukung Peduli Kanker Payudara

PT. MAP Aktif Adiperkasa (MAA) kembali mengadakan acara tahunan Skechers 5 km Walk & Run for Pink Ribbon untuk mendukung Peduli Kanker Payudara

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Skechers 5 km Walk & Run for Pink Ribbon Dukung Peduli Kanker Payudara
ist
Skechers 5 km Walk & Run for Pink Ribbon Dukung Peduli Kanker Payudara 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT MAP Aktif Adiperkasa (MAA) kembali mengadakan acara tahunan Skechers 5 km Walk & Run for Pink Ribbon untuk mendukung Peduli Kanker Payudara pada hari Minggu, 30 Oktober 2016 bekerjasama Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI).

Acara ini akan diadakan di fX Sudirman dan secara resmi akan dibuka pada pukul 06.00 WIB oleh Linda Agum Gumelar, Ketua Umum YKPI.

Acara Pink Ribbon Walk & Run telah diadakan di Jakarta sejak tahun 2006 yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kanker payudara sekaligus mempromosikan keuntungan yang bisa didapatkan dari berolahraga baik secara fisik dan maupun mental, untuk kesehatan pikiran dan tubuh.

Tahun ini dari setiap biaya pendaftaran yang diterima, sebesar Rp.150.000,- akan didonasikan untuk mendukung pengobatan dan deteksi dini kanker payudara di Indonesia.

Seluruh peserta Skechers Walk and Run for Pink Ribbon 2016 juga akan mendapatkan penawaran special. Selanjutnya, Skechers Indonesia akan mendonasikan Rp 20.000, untuk setiap sepasang sepatu yang dibeli oleh peserta dalam periode 1 Oktober – 6 November 2016 di Skechers Concept Store dan melalui pembelian online di http://runner.id/skechers-collection.

Skechers Global secara aktif mendukung kepedulian terhadap kanker payudara melalui kerjasama dengan American Cancer Society.

Untuk mendukung acara ini, Skechers akan meluncurkan sepatu GOwalk Edisi Khusus Pink Ribbon yang tersedia eksklusif di seluruh toko konsep Skechers. Sebagai bentuk dukungan, perjuangan, dan melawan kanker payudara, Skechers saat ini telah meluncurkan koleksi Skechers Performance terbarunya, GOwalk 3 & GOrun 400 yang sangat ideal untuk jalan. 

Berita Rekomendasi

Skechers GOwalk 3 memiliki teknologi  Adaptive Goga PILLARS™ underfoot yang mampu memberikan kenyamanan maksimal baik saat dipakai untuk berolahraga maupun bersantai.

Skechers GOwalk 3 juga memiliki fitur teknologi GOga Plus+ yang disempurnakan dengan high-rebound cushioning dan didesain dengan teknologi dan material Skechers Performance yang secara spesifik tepat digunakan untuk athletic walking.

Linda Agum Gumelar, Ketua Umum Indonesia Breast Cancer Foundation (YKPI) yang hadir diacara jumpa pers mengatakan pihaknya telah melihat peningkatan jumlah penderita kanker payudara dan berkomitmen untuk berjuang melawan kanker payudara dengan menciptakan kesadaran akan deteksi dini kanker payudara.

"Kerjasama YKPI dengan MAP Active dan Skechers sangat membantu untuk bersama-sama menyebarkan misi kami melalui acara ini kepada lebih banyak orang. Acara ini merupakan bagian dari program YKPI di bulan Oktober, yang dikenal sebagai bulan kepedulian akan kanker payudara,” jelas Linda Gumelar.

Sedangkan Ade Sarah, Sr. Head Promotion of MAP Active  mengakui tujuan acara ini sangat sejalan dengan misi bersama MAP Active dan Skechers untuk memotivasi masyarakat untuk peduli gaya hidup sehat, yang dimulai dengan olahraga jalan dan lari.

"Kami yakin ada banyak alasan mengapa kita harus memulai untuk berolahraga. Jalan dan lari adalah olahraga termudah yang dapat dilakukan semua orang. Ini merupakan olahraga kardio yang paling efektif untuk mendapatkan tubuh dan jiwa yang sehat,”  jelasnya.           

Tahun ini, sejalan dengan acara Skechers Walk & Run for Pink Ribbon, juga akan diluncurkan website terbaru, www.runner.id, yang ditujukan sebagai sumber informasi tentang olahraga lari/jalan.

"Kami juga telah menyiapkan program latihan bagi peserta Skechers Walk & Run for Pink Ribbon yang dimentori oleh Endro Lung, atlet nasional, peraih medali emas jalan cepat SEA GAMES, dan peraih medali emas jalan cepat PON 2016," jelas Ade Sarah.

Skechers Walk & Run For Pink Ribbon juga didukung oleh:  fX Sudirman, Gold’s Gym, Indonesia Sports Medicine Center,  Indonesia Olympian Athlete, Pocari Sweat, Sunpride, Total 8+, dan Wardah Cosmetics.

Media Partners:  90.4 Cosmopolitan FM, HardRock FM, I Radio, Trax FM, Female Radio, Market+ Magazine, GOFit Magazine, O’Channel, Kompas.com, Juara.net, FimelaDaily.com, and Vemale.com.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas