Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pegolf Belia Indonesia Masih Bertahan di 10 Besar Indonesia Open

Almay Rayhan Yaqutah, masih menunjukkan tajinya dalam putaran kedua ini.

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Pegolf Belia Indonesia Masih Bertahan di 10 Besar Indonesia Open
Istimewa
Almay Rayhan Yaqutah 

TRIBUNNEWS.COM - Pegolf muda Indonesia, Almay Rayhan Yaqutah, masih menunjukkan tajinya dalam putaran kedua ini.

Meski masih menyisakan enam hole lagi, pegolf amatir Indonesia berusia 18 tahun ini berhasil menambah skor sementara menjadi –di bawah par dan menempati posisi 6.

Almay yang bermain dari hole 10 langsung membuka permainan dengan skor birdie, yang kemudian menambah tiga birdie di empat hole berikutnya.

Selain Almay, salah satu pegolf profesional Indonesia, Danny Masrin, pun memberikan harapan akan mengangkat logo merah putih ke posisi terbaik dari posisi saat ini.

Danny menyelesaikan putaran kedua dengan skor even par (72) dengan skor total empat-di bawah par.

Sembilan hole pertama Danny bahkan sempat masuk Top 10 ketika berhasil membukukan skor total 7-di bawah par, sebelum akhirnya kembali ke skor awal, 4-di bawah-par.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas