Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Praveen/Debby Mengaku Belum Mengeluarkan Kemampuan Terbaik

Praveen Jordan/Debby Susanto mengaku tidak bisa mengeluarkan permainan terbaik

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Praveen/Debby Mengaku Belum Mengeluarkan Kemampuan Terbaik
www.badmintonindonesia.org
Praveen Jordan/Debby Susanto 

TRIBUNNEWS.COM - Praveen Jordan/Debby Susanto mengaku tidak bisa mengeluarkan permainan terbaik saat terhenti perempat final China Open.

“Hari ini saya dan Jordan bermain kurang baik, padahal kalau melihat lawan, mereka main normal aja. Bisa dibilang kami bermain di bawah performa kami,” kata Debby.

Sementara Jordan mengatakan bahwa dirinya kurang percaya diri pada laga tersebut.

“Kami kurang percaya diri sama permainan sendiri, jadi nggak berkembang sama sekali. Sebenarnya kalau kami bermain normal, masih bisa mengatasi. Tapi kami sendiri nggak bisa keluar,” ujar Jordan.

Jordan/Debby tak banyak unjuk kebolehan di babak perempat final ini. Mereka terus berada di bawah tekanan dan tak bisa mengungguli lawan.

“Pengaruh angin masih ada. Tapi kemarin kami bisa bermain dengan performa terbaik kami. Jadi masih enak buat mengatasinya. Sedangkan hari ini, selain angin, permainan kami pun tidak bisa keluar semua,” jelas Debby.

Praveen Jordan/Debby Susanto gagal menembus babak semifinal China Open Super Series Premier 2016.

Berita Rekomendasi

Dilansir oleh laman PBSI, mereka tidak mampu mencuri satu game pun, Jordan/Debby akhirnya menyerah 15-21 dan 13-21, dalam 31 menit.

Ini merupakan kali pertama Jordan/Debby bertemu lawannya tersebut.

Kalah di delapan besar, Jordan/Debby menyamai pencapaiannya di turnamen ini dengan tahun lalu.

Pada China Open 2015, mereka terhenti di perempat final usai berhadapan dengan pasangan Tiongkok, Zhang Nan/Zhao Yunlei.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas