Indonesia Kakal Turunkan 16 Pemain ke Ajang Asia Mixed Team Championships 2017
Indonesia bakal menurunkan 16 pemain ke ajang Asia Mixed Team Championships 2017. Kejuaraan ini merupakan kejuaraan beregu campuran
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Indonesia bakal menurunkan 16 pemain ke ajang Asia Mixed Team Championships 2017. Kejuaraan ini merupakan kejuaraan beregu campuran yang akan memainkan lima partai yaitu tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri serta ganda campuran.
Asia Mixed Team Championships 2017 akan digelar di Ho Chi Minh, Vietnam, pada 14-19 Februari 2017.
Berikut susunan tim inti di Asia Mixed Team Championships 2017:
1. Muhammad Bayu Pangisthu (tunggal putra)
2. Firman Abdul Kholik (tunggal putra)
3. Hanna Ramadini (tunggal putri)
4. Gregoria Mariska (tunggal putri)
5. Angga Pratama (ganda putra)
6. Ricky Karanda Suwardi (ganda putra)
7. Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira (ganda putra)
8. Ade Yusuf (ganda putra)
9. Anggia Shitta Awanda (ganda putri)
10. Ni Ketut Mahadewi Istarani (ganda putri)
11. Tiara Rosalia Nuraidah (ganda putri)
12. Rizki Amelia Pradipta (ganda putri)
13. Tontowi Ahmad (ganda campuran)
14. Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran)
15. Alfian Eko Prasetya (ganda campuran)
16. Annisa Saufika (ganda campuran)