Mulyo Handoyo Sosok Dibalik Sukses Prannoy
Mulyo beralasan mau mendidik Timnas Bulutangkis India lantaran faktor perkembangan yang pesat.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Mulyo Handoyo, pelatih tunggal putra India menjadi kunci kesuksesan Prannoy HS yang mengalahkan tiga unggulan dunia Anthony Ginting, Lee Chong Wei, dan Chen Long.
Prannoy sedang naik daun berkat aksi gemilangnya dalam arena pertarungan turnamen Indonesia Open 2017 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Jakarta, 12-18 Juni 2017.
Teknik bermain Prannoy tak berbeda jauh dengan legenda tanah air Taufik Hidayat.
Itu karena sang arsitek Mulyo pernah membesut Taufik saat masih menjadi atlet.
"Perkembangan tunggal India itu bagus yang pasti kita ada kerjasama. Intinya komitmen dengan federasi India terus terjalin," begitu pernyataan Pak Mul, sapaanya pada sesi jumpa wartawan, Jumat (16/6/2017).
Selain Prannoy adapun Kidambi Srikanth yang juga lolos ke babak semifinal Indonesia Open 2017 usai membekuk wakil Taiwan, Tzu Wei Wang.
Keduanya punya kans bertemu di partai pemungkas.
Mulyo beralasan mau mendidik Timnas Bulutangkis India lantaran faktor perkembangan yang pesat.
"Pembibitan sangat banyak di sana dan didukung oleh semangat orang tua. Semua salingg mendukung sehinggga semua berjalan sesuai yang kita harapkan," tuntasnya.