Kompetisi Akan Tetap Seru dan Menarik Meski Diikuti Hanya Lima Tim Putra kata Hanny S. Surkatty
Direktur Proliga, Hanny S. Surkatty menyakini kompetisi Proliga 2018 akan tetap berlangsung menarik dan seru meski hanya diikuti lima tim putra.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Direktur Proliga, Hanny S. Surkatty menyakini kompetisi Proliga 2018 akan tetap berlangsung menarik dan seru meski hanya diikuti lima tim putra.
“Dari lima tim putra nantinya hanya satu tim yang terlempar dari persaingan menuju final four. Selain itu, pembagian pemain di tim putra juga lebih merata,” kata Hanny dalam Press Conference Kick Off Proliga 2018 di Kantor PBVSI, Pancoran, Jakarta, Rabu (10/1/2018).
Pernyataan itu dilontarkan Hanny lantaran tim putra Jakarta Elektrik PLN di musim ini telah mengundurkan diri, sehingga praktis proliga 2018 hanya diikuti lima tim putra.
Lima tim putra yang mengarungi kompetisi Proliga 2018 dan dihelat di delapan kota itu, yakni Jakarta Pertamina Energi, Palembang Bank Sumsel Babel, Surabaya Bhayangkara Samator, Jakarta BNI Taplus dan Bekasi BVN.
Perhelatan Proliga 2018 akan dimulai di Kota Yogyakarta pada 19 Januari dan berakhir di kota Yogyakarta juga pada 15 April 2018.
Delapan kota besar yang akan meramaiakan kompetisi yang berhadiah satu miliar itu antara lain Yogyakarta, Batam, Gresik, Denpasar, Palembang, Bandung, Malang dan Solo.