Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Dua Even Jakarta Marathon di Bulan Oktober 2018 Bikin Bingung Pecinta Lari

Gelaran Jakarta Marathon yang disponsori oleh Bank Mandiri akan diadakan dalam waktu dekat. Rencananya, kegiatan tersebut akan digelar bulan Oktober

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Dua Even Jakarta Marathon di Bulan Oktober 2018 Bikin Bingung Pecinta Lari
sports.inquirer
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelaran Jakarta Marathon yang disponsori oleh Bank Mandiri akan diadakan dalam waktu dekat. Rencananya, kegiatan tersebut akan digelar bulan Oktober tahun ini.

Namun, acara yang biasanya melibatkan ribuan peserta itu membuat pecinta olahraga lari bingung. Sebab, pada bulan yang sama, ada dua kegiatan yang juga sama dengan waktu yang nyaris bersamaan.

Salah satu pelari yang sudah tiga kali mengikuti even Jakarta Marathon, Imbang Perdana mengatakan, sebenarnya ada bagusnya jika ada beberapa even lari yang diselenggarakan. Karena bagi pelari, hal tersebut justru menguntungkan.

"Bagi pelari, ini bagus. Jadi ada beberapa pilihan," katanya, Jumat (9/3/2018) lalu.

Namun dari sisi daya tarik kota, sambungnya, hal ini menjadi kontraproduktif. Sebab, adanya dua kegiatan tersebut seperti acara tandingan.

Menurut Imbang, seharusnya kegiatan itu dibuat dalam satu even saja. Dengan begitu, ada win-win solution untuk semua.

Adanya dua kegiatan yang sama terlebih pada waktu yang nyaris bersamaan tentu menjadi pertanyaan dan membuat bingung para pecinta olahraga lari. Apalagi, nama even olahraganya pun nyaris sama.

Berita Rekomendasi

Dijelaskan Imbang, butuh waktu lama untuk recovery pasca mengikuti kegiatan lari marathon.

"Pelari marathon itu paling cepat butuh waktu dua bulan untuk recovery. Jadi, cukup aneh ketika ada dua kegiatan yang sama dan dilakukan waktunya berdekatan," jelasnya.

Untuk diketahui, even olahraga lari Jakarta Marathon pertama kali digulirkan pada tahun 2013. Acara tersebut kemudian rutin diselenggarakan setiap tahun. Dan tahun ini, menjadi kegiatan yang keenam kali digelar.

Di situs thejakartamarathon.com sendiri dijelaskan, kegiatan itu akan digelar 28 Oktober 2018. Bahkan, situs tersebut juga telah membuka pendaftaran peserta.

Sementara itu di tempat berbeda, Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno menyatakan bahwa Jakarta Marathon City 2018 yang akan digelar pada 21 Oktober tahun ini adalah yang keenam kalinya dilakukan.

"Alhamdulillah, event yang sudah berlangsung selama enam kali ini akan terus berlanjut. Rencananya akan dilakukan oleh Bank Mandiri beserta komunitas runner Jakarta," katanya di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (8/3/2018).

Sandi juga mengatakan, Pemprov DKI akan turut memeriahkan gelaran ini dengan membuat festival budaya. Tujuannya, untuk mendongkrak minat peserta dan memperkenalkan kebudayaan Jakarta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas