Vincent Majid Taklukkan Petarung Terbaik Malaysia di Kejuaraan MMA Brave12
Pria yang dibekali teknik beladiri judo itu mengaku untuk meraih kemenangan ini tidaklah mudah.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Petarung Indonesia, Vincent Majid menang angka mutlak atas petarung asal Malaysia, Jing Yi Chong pada kejuaraan tarung bebas (MMA) Brave12 di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat (11/5/2018) malam.
Pria yang dibekali teknik beladiri judo itu mengaku untuk meraih kemenangan ini tidaklah mudah.
"Hasil yang luar biasa. Lawan adalah yang terbaik di Malaysia di kelas light heavywight. Bermain tiga ronde sesuai dengan prediksi saya. Saya sebelumnya sudah siap dengan main panjang," kata Vincent usai tanding.
Ronde pertama Vincent tertekan namune Mmasuki ronde kedua ia mengubah strategi dan cenderung menyerang.
Hasilnya petarung pemiliki rekor tujuh kali kemenangan tanpa kalah itu unggul jauh dari lawan.
Puncaknya terjadi di ronde tiga dan wasit memutuskan wakil Indonesia menang mutlak.
"Saya ingin menjadi juara Brave. Makanya saya terus turun di luar negeri. Untuk kemenangan di Jakarta ini akan saya jadikan motivasi untuk selanjutnya."
Petarung berusia 26 tahun ini juga mengucapkan terima kasih kepada penonton yang sejak awal memberikan dukungan penuh.
"Saya akan terus berlatih karena peluang untuk menjadi yang terbaik sangat terbuka," katanya lagi.